Ekonomi & Bisnis

Perluas Segmen, EC Executive Karaoke Rambah Pasar MICE

Ekonomi & Bisnis

2 Maret 2019 22:05 WIB

EC Executive Karaoke

SUKOHARJO, solotrust.com - EC Executive Karaoke di Hartono Trade Center (HTC) Solo Baru, Sukoharjo, mulai merambah pasar Meeting Incentives Conferences and Exhibition (MICE) mulai tahun 2019 ini.

Supervisor Operasional EC Executive Karaoke HTC Solo Baru Rizki Bramantya mengatakan, inovasi ini dilakukan untuk memaksimalkan pelayanan kepada para pengunjung dan memperluas segmentasi pengunjung. Sehingga tidak hanya berkaraoke saja, masyarakat juga bisa mengadakan meeting, arisan, dan kegiatan lainnya.



"Paket MICE yang kami berikan ini baru dimulai 2019 ini, dan cukup mendapatkan animo positif dari masyarakat. Kami bisa menjadi family karaoke dan executive karaoke namun tidak meninggalkan kesan luxury atau mewah dan dengan harga bersaing," ujarnya kepada media, Rabu (27/2/2019).

EC Executive Karaoke menawarkan Paket MICE mulai dari harga Rp60.000 per pax untuk paket Buffet, sudah termasuk food and beverage (F&B), room, serta berkaraoke ria. Untuk pemesanan paket ini minimal 20 pak, dan maksimal 30 pak untuk satu ruangan. Dengan sajian menu beragam mulai dari tradisional, oriental, hingga western.

EC Executive Karaoke mempunyai fasilitas 13 ruangan yang terdiri dari small room, medium room, large room, dan suite room. EC Executive Karaoke menawarkan pengalaman berbeda dari sisi layanan, produk, dan kegiatan. (Rum)

(way)