Hard News

BPBD Surakarta Waspadai Kiriman Debit Air dari Luar Solo

Jateng & DIY

28 November 2017 13:12 WIB

Ilustrasi.

SOLO, solotrust.com- Kepala Pelaksana Harian (Kalakhar) Badan Penaggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kota Surakarta Eko Prajudhy Noor Aly memastikan, jika saat ini Kota Solo masih aman dari adanya banjir, meski hujan yang menguyur Kota Bengawan beberapa hari terakhir terus terjadi.

“Sampai saat ini kami pantau masih aman, selama Sungai Bengawan Solo masih bisa menampung air, semua masih aman. Tentu semua pihak menginginkan Kota Solo tetap aman, meski tak dipungkiri sejumlah daerah sudah terjadi banjir,” jelas Eko saat dihubungi Solotrust.com, Selasa (28/11/2017).



Meski begitu, pihaknya tetap mewaspadai adanya kiriman air, dari sejumlah wilayah, seperti Wonogiri, Klaten, Boyolali dan sejumlah daerah lainnya.

“Kami aktif melakukan koordinasi, terutama kiriman air dari luar Solo, itu yang kita kawatirkan,” katanya.

“Yang jelas, apapun yang terjadi tim kami sudah sangat siap,” tegasnya.

 

(dit-Wd)

(Redaksi Solotrust)