Hard News

Jokowi Rangkul Negara – Negara Afrika Pada Forum IAID 2019 di Bali

Sosial dan Politik

22 Agustus 2019 06:33 WIB

Presiden Jokowi menyampaikan pidato pembukaan di IAID 2019 di Bali.


BALI, solotrust.com- Presiden Joko Widodo menghadiri forum pertemuan Indonesia-Africa Infrastructure Dialogue (IAID) 2019 di Bali Nusa Dua Convention Center (BNDCC), Kawasan Wisata Nusa Dua Lot Bali, Selasa (20/8/2019.)



Dalam pertemuan yang dihadirin ratusan tokoh dari seluruh Negara Afrika, Presiden Jokowi menjadi pembicara kunci. Pada pidato pembukaan acara tersebut, Presiden mengajak Negara – Negara Afrika untuk bersama dengan Indonesia mewujudkan kemajuan dan lompatan besar. Indonesia juga siap bekerja sama dengan Negara – Negara sahabat di Afrika dan memastikan bahwa Indonesia merupakan sahabat terpercaya bagi kesejahteraan kedua pihak.

“Indonesia siap dan sangat-sangat senang bekerja sama dengan saudara – saudara kami di Afrika. Saya ingin pastikan dan tekankan, Indonesia adalah teman terpercaya. Indonesia is your true partner, you trusted friend.” Ujar Jokowi dalam pidatonya.

Pelaksanaan IAID ini merupakan kelanjutan dari dari Indonesia-Africa Forum (IAF) yang diselenggarakan April 2018 lalu dimana forum tersebut bukan semata untuk melanjutkan hubungan yang telah terjalin, tetapi juga untuk membuka jalan baru untuk kerjasama ekonomi antara Indonesia dan Negara – Negara di Afrika ke depannya.

Pada pertemuan tersebut salah satu tema isu yang diangkat ialah tentang pembangunan infrastruktur. “Bagi kami pembangunan infrastruktur ini untuk mencapai banyak tujuan. Infrastruktur dapat mempersatukan bangsa dan mempererat kebhinnekaan kami di Indonesia.” tambah Jokowi.

Di kesempatan tersebut, Jokowi juga menceritakan keberhasilan Indonesia membangun infrastruktur. Pada masa pemerintahannya selama lima tahun terakhir, Indonesia berhasil membangun 782 kilometer jalan tol, 3.387 kilometer jalan nasional, lebih dari 191 ribu kilometer jalan desa dan 15 bendungan besae. Indonesia ingin kesuksesan yang diraih sampai saat ini bisa dirasakan negara-negara sahabat di Afrika.

Di forum ini, Jokowi juga menyaksikan penandatanganan kesepakatan bisnis antara perusahaan-perusahaan Indonesia dengan mitranya dari Afrika seperti Niger, Nigeria, Tanzania, Mozambik, Pantai Gading dan Senegal. Ada sekitar 11 kesepakatan bisnis dalam forum itu yang bisa tercapai kesepakatan dengan nilai USD 822 juta dan melibatkan perusahaan dalam negeri seperti Wika, Indonesia Eximbank, Bio Farma, Kimia Farma, Energi Mega PErsada, dan Indesso. (dd)

(wd)