Pend & Budaya

Lomba Hadrah Berjenjang, Upaya Pemkot Surakarta Lestarikan Seni Hadrah Khas Solo

Pend & Budaya

16 September 2019 16:25 WIB

Wakil Wali Kota Achmad Purnomo (tengah) saat membuka Lomba Hadrah Tingkat Kota Surakarta di Pendaphi Gede Balai Kota Surakarta, pada Sabtu (14/9/2019). (dok. Humas Pemkot Surakarta)

SOLO, solotrust.com – Lomba Hadrah Tingkat Kota Surakarta dibuka langsung oleh Wakil Wali Kota Achmad Purnomo di Pendaphi Gede Balai Kota Surakarta, pada Sabtu (14/9/2019). Lomba ini merupakan kelanjutan dari dari Lomba Tingkat Kecamatan yang telah diadakan sejak bulan Juli hingga akhir Agustus 2019 ini di masing-masing Kecamatan.

Baca: Haornas 2019, Pemkot Solo Gelar Karnaval Kebangsaan



Wawali menuturkan, kegiatan ini merupakan ajang pelestarian seni hadrah kepada generasi muda. Dengan Lomba ini mampu menghidupkan gairah seni budaya di kalangan generasi penerus.

“Selain itu juga menjadi sarana menyampaikan pesan-pesan damai kepada masyarakat,” papar Purnomo.

Ia menambahkan, banyaknya event yang terselenggara di Kota bengawan dengan lancar dan kondusif membuktikan bahkan kota ini benar-benar membuktikan sebagai Kota Layak Huni Nomor 1 di Indonesia.

"Kota Solo adalah Kota yang aman dan kondusif untuk di tinggali siapapun. Kegiatan ini selain melestarikan kesenian hadrah juga menjadi bukti bahwa Kota Solo dapat menyelenggarakan event – event budaya dengan aman," terang dia.

Sementara itu, Kepala Bagian Kesra Setda Surakarta, Danang Sulindriyanto menyampaikan, bahwa dalam lomba ini dipilih Juara 1, 2, 3, Harapan 1 dan Harapan 2.

Baca: HAORNAS, Pemkot Gelar Pertandingan Segitiga di Stadion Manahan

“Masing-masing juara mendapatkan Piagam Walikota dan uang pembinaan yang diserahkan pada Upacara Bendera 17 September mendatang di Balai Koota Surakarta,” kata Danang. (adr)

(wd)