PEKALONGAN, solotrust.com– Selain sarana cuci tangan dan hand sanitizer disiapkan di tempat peresmian hasil TMMD Reguler 107 Kodim 0710 Pekalongan, juga disiapkan papan sketsel yang berisi tabulasi data dan dokumentasi pembangunan, serta pita yang akan digunting oleh Bupati Pekalongan, H. Asip Kholbihi.
Terlihat Serka Nur Abidin, anggota Staf teritorial Kodim Pekalongan, sedang mempersiapkannya di titik 1.150 meter jalan aspal ruas I yang dibangun sepanjang 1.950 meter lebar 3 meter, atau tepatnya di samping Lapangan Sepakbola Desa Pantirejo, Kecamatan Kesesi, Kabupaten Pekalongan, Jawa Tengah, Selasa (14/4/2020).
Penyiapan tersebut untuk memberikan gambaran kepada Bupati ataupun hadirin yang mendampingi atau yang menyaksikan prosesi sederhana penutupan TMMD Reguler.
“Kita siapkan papan dokumentasi yang berisi pentahapan pembangunan sasaran pokok TMMD Reguler dan rehab RTLH 10 unit. Ini untuk memberikan gambaran jika Bupati dan pejabat lainnya tidak meninjau lokasi fisik satu per satu,” ucapnya.
Ditambahkannya, untuk data yang disajikan juga dicantumkan dokumentasi foto sesuai pentahapan pembangunan.
(wd)