Olahraga

Mauro Icardi Diicar Atletico Madrid untuk Gantikan Diego Costa

Liga Champions

18 April 2020 23:54 WIB

Pemain Real Madrid Thibaut Courtois, Raphael Varane dan Eder Militao, berusaha menghentikan serangan penyerang Paris St Germain Mauro Icardi dalam pertandingan Grup A Liga Champions di Parc des Princes, Paris, 19 September 2019. REUTERS/Charles Platiau

JAKARTA, solotrust.com- Bos Atletico Madrid, Diego Simeone, dikabarkan telah menghubungi istri Mauro Icardi, Wanda Nara untuk membicarakan kemungkinan penyerang asal Argentina itu pindah ke Madrid. Wanda, selain istri, juga agen Icardi.

Saat ini, Icardi masih dalam status pemain pinjaman di Paris Saint-Germain. Masa peminjamannya akan selesai pada akhir musim ini.



PSG disebut telah menghentikan kontrak Icardi setelah Wanda menyampaikan bahwa suaminya akan kembali ke Italia setelah kontrak pinjaman dengan klub Paris itu berakhir. Sementara itu, Inter Milan seperti tidak ingin membawanya kembali setelah kepergiannya yang menyisakan polemik pada musim panas tahun lalu.

Di tengah situasi itu, Atletico Madrid tertarik mendapatkan tanda tangan pemain berusia 27 tahun itu. Seperti dilaporkan Tuttosport, Icardi akan diplot sebagai pengganti Diego Costa. Mereka saat ini tengah mencari pemain yang bisa menggantikan bekas bintang Chelsea itu untuk jangka panjang.

Selama membela PSG, Icardi mencatat 20 gol dalam 31 pertandingan sebelum kompetisi Ligue 1 dihentikan karena adanya pandemi virus corona atau Covid-19.

Pada musim panas lalu, Los Rojiblancos sebenarnya juga berusaha merekrut Icardi. Namun mereka akhirnya urung dan mengalihkan perhatiannya pada pemain asal Portugal, Joao Felix yang ternyata dinilai tak memenuhi harapan mereka di awal kariernya di Wanda Metropolitano.

Sekarang ini, Simeone berharap bisa memasangkan Felix dengan Icardi di lini depan. Sebelumnya Atletico dikabarkan mengicar Edinson Cavani dengan status bebas transfer. Tetapi tampaknya niat itu sepertinya urung, mereka lebih memprioritaskan mendapatkan Icardi.

Atletico disebut-sebut ingin memboyong Icardi demi menambah ketajaman lini depan setelah penampilan mereka musim 2019/2020 yang hanya bisa di urutan keenam La Liga Spanyol.

Perolehan poinnya terpaut dua poin di belakang Sevilla yang menempati posisi ketiga. Namun, jika kompetisi musim ini dihentikan, mereka tidak akan bisa mendapatkan tempat untuk Liga Champions musim depan.

Kini, Wanda Nara sebagai agen Icardi bisa membantu menentukan langkah suaminya, apakah Wanda bakal mendorong pemain Argentina itu ke Madrid atau ke klub lain. #teras.id

(wd)