Solotrust.com - Kim Sung Eun, pelatih vokal artis-artis K-Pop seperti BTS, TWICE, IU, Sunmi, dan Kang Daniel berbagi kesannya terhadap Jin BTS dalam wawancaranya dengan The Korea Times beberapa waktu lalu, yang diunggah di lamannya 26 April 2020.
Kim sendiri memulai karirnya sebagai penyanyi pada tahun 2003. Ia pertama kali melatih vokal artis K-Pop yakni grup bernama BABY VOX Re. V, yang debut pada 2007. Sudah 15 Kim berpengalaman dalam melatih vokal.
Untuk BTS, Kim melatih 3 anggota yakni Jin, V, dan Jungkook. Ia melatih mereka selama lebih dari satu tahun sebelum debut pada 2013. Dalam wawancara itu ia menyebut Jin sebagai salah satu "good people" atau orang baik.
"Ketika Jin adalah seorang idol trainee di Big Hit Entertainment, dia berlatih menyanyikan 'Try' dari Asher Book (2006) dengan saya selama pelajaran, yang hampir tidak bisa ia lakukan saat itu. Tetapi setelah beberapa tahun, dia tiba-tiba mengirimi saya rekaman barunya dari lagu itu dengan iringan," kata Kim.
Ia melanjutkan, "Lalu dia (Jin) berkata, 'Tolong dengarkan ini. Bukankah saya membaik?' Dia sangat mahir, tetapi yang lebih menyentuh saya adalah sikapnya. Meskipun menjadi superstar dengan jadwal sibuk, dia masih berusaha untuk menjadi lebih baik."
Sikap baik Jin yakni tetap menjaga hubungan baik dengan orang-orang yang pernah dikenalnya juga pernah dikatakan oleh Ji Suk Jin, salah satu anggota Running Man. Ji Suk Jin mengatakan hal itu saat membawakan acara radio MBC FM4U berjudul "The Date with Ji Suk-jin at 2PM".
Ji Suk Jin mengatakan Jin masih mengiriminya pesan teks. Paska syuting bersama di Running Man, mereka saling bertukar nomor ponsel dan saling berhubungan satu sama lain.
"Jin adalah tipe orang yang akan selalu mencoba yang terbaik untuk menjaga hubungan dekat dengan teman-temannya," kata Ji Suk Jin.
Ia melanjutkan, "Saya takut untuk mengirim pesan teks terlebih dahulu, karena saya pikir saya akan mengganggunya. Dia benar-benar sibuk akhir-akhir ini. Tapi saya merasa bersyukur kepadanya karena mengirimi saya pesan teks sebelum saya melakukannya."
Ji Suk Jin menutup pembicaraan itu dengan mengatakan, "BTS terdiri dari penyanyi-penyanyi yang luar biasa. Semua anggotanya memiliki kepribadian yang luar biasa juga. Saya berharap BTS akan menjadi lebih sukses dan lebih banyak orang di dunia ini tahu tentang Korea." (Lin)
(wd)