Hard News

Bupati Karanganyar Imbau Warga Tidak Menggelar Open House dan Halal Bihalal

Jateng & DIY

19 Mei 2020 15:20 WIB

Bupati Karanganyar, Juliyatmono.

 

KARANGANYAR, solotrust.com- Selama masih pandemi covid-19, Bupati Karanganyar berikan imbauan kepada warga untuk tidak mengumpulkan banyak orang dalam acara open house dan halal bihalal, dalam rangka merayakan hari raya Idul Fitri mendatang. Silahturahmi menurut Bupati Karanganyar Juliyatmono bisa dilakukan melalui teknologi yang sudah ada saat ini.  



Juliyatmono mengatakan, warga dalam merayakan hari raya Idul Fitri jangan sampai mengumpulkan atau mendatangkan kerumunan massa di rumahnya masing-masing. Oleh karena itu pihaknya memberikan anjuran dan imbauan untuk dipatuhi warga Karanganyar, yaitu tidak diperbolehkan menggelar open house dan halal bihalal selama pandemi covid-19 ini.

“Semuanya tetap mematuhi protokol kesehatan, tidak ada juga halal bihalal, pertemuan-pertemuan, itu semua tetap kita tiadakan.” Jelas Bupati.

Lebih lanjut Juliyatmono menambahkan bahwa bersilahturahmi dan saling minta maaf di hari raya lebaran  bisa menggunakan teknologi gagdget melalui video call dan wa grup masing-masing.

“Silaturahim bisa melalui teknologi.” Tegasnya. (joe)



(wd)