Solotrust.com- Bolbbalgan4 (BOL4) berkolaborasi dengan Baekhyun EXO dalam lagu berjudul "Leo" atau “나비와 고양이 (Butterfly and Cat)". Lagu itu adalah kolaborasi pertama Ahn Ji Young (BOL4) dengan penyanyi lain untuk albumnya.
Lagu ini masuk dalam album baru BOL4 bertajuk "사춘기집II 꽃 본 나비" atau "Puberty Book ⅠⅠA Flower The Butterfly Has Seen", yang rilis pada 13 Mei 2020. Seri pertamanya yakni "Puberty Book ⅠBom" telah dirilis pada April 2019.
Ahn Ji Young menjadi bintang tamu acara radio "Cultwo Show" dari SBS POWER FM pada 21 Mei 2020. Saat itu pembawa acara Kim Tae Kyun memintanya untuk menjelaskan lebih banyak terkait kolaborasi itu.
"Saya benar-benar menjangkau Baekhyun terlebih dahulu. Sampai sekarang, BOL4 tidak pernah memiliki siapa pun untuk ditampilkan dalam lagu-lagu itu. Saya membuat lagu duet untuk pertama kalinya, dan saya berkata, 'Oke! Ayo lakukan, mengapa tidak?'". Setelah Baekhyun mendengarkan lagu ini, dia berkata bahwa dia sangat menyukai lagu itu dan ingin menjadi bagian dari lagu itu," terang Ahn.
Ahn Ji Young juga mengatakan bahwa lagu itu terinspirasi oleh kucingnya yang bernama Leo. Dalam catatan perkenalan lagu yang ditulisnya, dikatakan bahwa cinta itu mirip dengan bagaimana kucing melihat dunia.
"Apa yang membuat kucing menarik adalah mereka memperhatikan hal-hal kecil yang berharga di dunia ini dengan rasa ingin tahu, mata bundar mereka yang besar. Mereka hanya berdiri, mengawasi," jelas Ahn.
Dalam lagu ini, digambarkan si kucing yang bernama Leo melakukan hal yang sama kepada seekor kupu-kupu. Dalam MVnya juga terlihat Ahn Ji Young mengejar kupu-kupu. Ini sesuai dengan salah satu liriknya yakni "Aku baik-baik saja hanya dengan menatapmu. Jika kamu merasa tidak nyaman denganku, kamu bisa bersembunyi dariku."
"Puberty Book ⅠⅠ" sendiri menghadirkan 4 lagu lain yani “Hug”, “Blank”, “Counseling”, dan "Dandelion", yang semua diciptakan oleh Ahn Ji Young. (Lin)
(wd)