YOGYAKARTA, solotrust.com- Wakil Presiden RI Jusuf Kalla dan mantan Wakil Presiden Boediono menjadi saksi akad nikah putri Menteri Sekretaris Negara (Mensesneg) Pratikno di Yogyakarta. Akad nikah putri Mensesneg Pratikno digelar di Gedung Jogja Expo Center Bantul, Daerah Istimewa Yogyakarta (DIY) pada Jumat (29/12/2017) pagi.
Ratusan tamu undangan serta sejumlah pejabat negara dan pejabat penting, seperti Menteri Dalam Negeri Tjahjo Kumolo, Menkopolhukam Wiranto, Menteri Lingkungan Hidup dan Kehutanan Siti Nurbaya, Menteri Komunikasi dan Informatika Rudiantara, Ketua Umum PP Muhammadiyah Khaidar Nasir, mantan Ketua Mahkamah Konstitusi Mahfud MD dan Gubernur DIY Sri Sultan Hamengkubuwono Sepuluh nampak hadir di acara tersebut.
Sementara itu Wakil Presiden RI Jusuf Kalla beserta istri Mufidah Kalla dan mantan Wakil Presiden Boediono didaulat menjadi saksi akad nikah putri mensesneg Anisa Firdia Hanum dan Rino Febrian.
Akad nikah dimulai sekitar pukul 08.30 WIB dengan mas kawin seperangkat alat shalat dan uang sebesar Rp 291.217. Usai memberikan selamat kepada kedua mempelai, Wakil Presiden kemudian meninggalkan gedung acara.
“Ya selamat dan bahagia.” Ucap Jusuf Kalla usai menghadiri akad nikah.
Dari informasi yang diterima, Presiden Joko Widodo juga dijadwalkan akan hadir pada Sabtu (30/12/2017) besok saat acara resepsi pernikahan. (adam)
()