Ekonomi & Bisnis

HUT ke-75 RI, BI Luncurkan Uang Pecahan Nominal Rp 75.000

Ekonomi & Bisnis

17 Agustus 2020 09:26 WIB

Ilustrasi.

 

JAKARTA, solotrust.com- Bank Indonesia luncurkan pecahan uang kertas nominal Rp75 ribu pada Hari Ulang Tahun Kemerdekaan Republik Indonesia ke-75, 17 Agustus, hari ini.



BI telah mencetaknya sebanyak 75 juta lembar. Hal ini dikatakan Deputi Direktur Kantor Perwakilan Bank Indonesia Provinsi Riau, Asral Mashuri saat bertemu dengan Gubernur Riau Syamsuar di Rumah Dinas Gubernur Riau, Minggu (16/8/2020) siang.  

Asral Mashuri menuturkan, peluncuran uang nominal Rp75.000 tersebut akan dilakukan secara virtual. "Peluncuran uang nominal Rp 75.000 akan dilakukan secara virtual pada Senin (17/8). Uang ini juga telah dicetak sebanyak 75 juta (lembar)," ujar Asral, dilansir dari suara.com via teras.id.  

Dalam informasi yang telah beredar, uang Rp 75 ribu tersebut terdapat gambar presiden dan wakil presiden pertama Indonesia Soekarno-Hatta dan foto transportasi MRT terbaru.

Di sisi lain uang tersebut terlihat gambar beberapa orang dengan berbagai pakaian adat khas daerah Indonesia. #teras.id



(wd)