Solotrust.com- Cravity, boygroup asal Starship Entertainment menjadi grup rookie atau pendatang baru pertama yang meraih kemenangan di acara musik Korea Selatan tahun ini. Pada 1 September 2020, grup itu menang di acara musik The Show SBS MTV lewat "Flame" dengan skor 6.070, melampaui dua artis lain yakni ONEUS dengan 5.689 poin dan DreamCatcher dengan 4.617 poin.
"Kami berterimakasih kepada Luvity (nama fandom Cravity). Hal paling menyedihkan adalah Luvity tidak bisa berada di sini untuk momen spesial ini. Terimakasih banyak, kami mencintai kalian," kata leader Cravity, Serim, yang mengacu pada keadaan panggung yang tanpa penonton karena situasi covid-19.
Anggota lain yakni Woobin mengungkapkan rasa terima kasih mereka kepada semua yang telah membantu mereka seperti stylist dan staff lain. Ia juga berterimakasih kepada semua orangtua anggota Cravity. Hyeongjun juga mengucapkan terima kasih dan cintanya untuk Luvity.
Cravity baru saja kembali dengan album mini keduanya bertajuk "Cravity Season 2. Hideout: The New Day We Step Into" dengan lagu utama "Flame". Ini adalah kembalinya grup itu setelah 4 bulan lalu debut dengan album mini "Cravity Season 1. Hideout: Remember Who We Are".
Grup beranggotakan 9 orang yakni Serim, Allen, Jungmo, Woobin, Wonjin, Minhee, Hyeongjun, Taeyoung dan Seongmin itu berhasil meraih penghargaan pendatang baru terbaik dari Soribada Music Awards bulan ini. Cravity juga memperoleh peringkat tinggi dalam debutnya di chart Social 50 Billboard, yakni di peringkat ke-12. (Lin)
(wd)