Entertainment

Cravity Jadi Grup K-Pop Rookie Pertama yang Raih Kemenangan di Acara Musik Korsel Tahun 2020

Musik & Film

4 September 2020 14:03 WIB

Cravity dalam "Flame". (Dok. Starship Entertainment).

Solotrust.com- Cravity, boygroup asal Starship Entertainment menjadi grup rookie atau pendatang baru pertama yang meraih kemenangan di acara musik Korea Selatan tahun ini. Pada 1 September 2020, grup itu menang di acara musik The Show SBS MTV lewat "Flame" dengan skor 6.070, melampaui dua artis lain yakni ONEUS dengan 5.689 poin dan DreamCatcher dengan 4.617 poin.

"Kami berterimakasih kepada Luvity (nama fandom Cravity). Hal paling menyedihkan adalah Luvity tidak bisa berada di sini untuk momen spesial ini. Terimakasih banyak, kami mencintai kalian," kata leader Cravity, Serim, yang mengacu pada keadaan panggung yang tanpa penonton karena situasi covid-19.



Anggota lain yakni Woobin mengungkapkan rasa terima kasih mereka kepada semua yang telah membantu mereka seperti stylist dan staff lain. Ia juga berterimakasih kepada semua orangtua anggota Cravity. Hyeongjun juga mengucapkan terima kasih dan cintanya untuk Luvity.

Cravity baru saja kembali dengan album mini keduanya bertajuk "Cravity Season 2. Hideout: The New Day We Step Into" dengan lagu utama "Flame". Ini adalah kembalinya grup itu setelah 4 bulan lalu debut dengan album mini "Cravity Season 1. Hideout: Remember Who We Are".

Grup beranggotakan 9 orang yakni Serim, Allen, Jungmo, Woobin, Wonjin, Minhee, Hyeongjun, Taeyoung dan Seongmin itu berhasil meraih penghargaan pendatang baru terbaik dari Soribada Music Awards bulan ini. Cravity juga memperoleh peringkat tinggi dalam debutnya di chart Social 50 Billboard, yakni di peringkat ke-12. (Lin)

(wd)

Berita Terkait

Panutan! Sikap Baik MONSTA X Sebagai Grup K-Pop Senior Diungkap Anggota CRAVITY

Kocak! Punya Dua Kakak Perempuan, Hyeongjun Cravity Berbagi Tips Hidup Harmonis di Rumah

aespa, CRAVITY dan Beberapa Artis Lain Masuk Nominasi Best Korean Act di MTV EMA 2021

CRAVITY Menangkan Penghargaan Global Hottest di The Fact Music Awards (TMA) 2021

Jungmo CRAVITY Pilih Album BTS Sebagai Barang yang Paling Berharga Baginya

Makna K-Pop Bagi Allen CRAVITY, yang Lahir di Taiwan, Besar di AS dan Jadi Idol di Korea

Kenali Kim, Anggota Girl Group VVUP asal Indonesia

Gemasnya Interaksi Aespa-New Jeans jadi Perhatian Publik

3 Grup K-Pop Ini Konser di Indonesia pada Tanggal yang Sama

OMO Jinja! Idol K-Pop Pria Kini Menyukai Fashion Ketat

Hindari Wamil, Member Boy Group Ini Dijatuhi Hukuman Percobaan

November Bergemuruh: 5 Daftar Idol K-Pop yang akan Mengisi Akhir Tahun dengan Comeback

Kang Daniel Jadi Siswa Akademi Kepolisian dalam Drama Rookies

Polling: Karina aespa Terpilih Sebagai Idol K-Pop Rookie Tercantik

ENHYPEN Cetak Rekor Penjualan Album untuk Grup Rookie K-Pop Tahun 2020

Ronaldo Cetak 2 Gol Usai Sembuh dari Covid-19

Mahasiswa Solo Demo, Tuntut Pertanggungjawaban DPRD dan Suara untuk Seni Musik

Festival Musik Spektakuler bakal Guncang De Tjolomadoe, Suguhkan Belasan Artis Papan Atas

Monpers Sambut Euforia Hari Pers Nasional lewat Musik Keroncong

Wow! Spotify Alirkan Rp162 Triliun ke Industri Musik Sepanjang 2024

Pecah! Nadin Hamizah hingga Tulus Sukses Hibur Pecinta Musik Solo

Puluhan Ribu Pendukung Rober-Adhe Merahkan Stadion RM Said dalam Konser Musik Menjemput Mandat Rakyat

Daya Beli di Solo Tinggi, ARTUGO Kenalkan 2 Kompor Tanam Premium

Cravity Kembali dengan Hideout: The New Day We Step Into, Serim Tulis Lagu untuk Luvity

Berita Lainnya