Solotrust.com - Hewan yang ada di kebun binatang pastinya sudah menjadi tanggung jawab pihak setempat. Tak hanya memberi makan, namun juga merawat kesehatannya. Apabila pihak pengelola kebun binatang kesulitan pembiayaan, ada baiknya merangkul masyarakat setempat agar bisa bersama-sama menyediakan makanan.
Sebuah rekaman video memperlihatkan seekor macan loreng di sebuah kebun binatang terlihat sangat kurus tubuhnya. Praktis, hal itu membuat prihatin siapa saja yang melihatnya. Video diunggah akun Instagram @makassar_iinfo, Senin (07/09/2020).
Dalam rekaman video tampak seekor macan loreng tengah berjalan pelan di dalam kandangnya. Kondisinya terlihat cukup memprihatinkan di mana tubuh bintang buas itu sangat kurus.
"Ya Allah nggak tega, lihat perutnya," bunyi tulisan dalam rekaman video.
Pada unggahan video juga disebutkan lokasi kebun binatang, yakni di Lamongan, Jawa Timur.
"Perut harimaunya kurus banget. Lokasi: Kebun Binatang Maharani Zoo & Goa di Lamongan, Jawa Timur."
"Semoga pihak kebun binatangnya memberikan makanan yang seharusnya ia dapat, bukan hanya menjadi tontonan agar mendapatkan uang saja," tulis akun Instagram @makassar_iinfo memberi keterangan video unggahannya.
Video ini pun menjadi viral di media sosial. Tercatat ada 1700 lebih komentar dan 47 ribu suka di unggahan akun Instagram @makassar_iinfo. (dd)
(redaksi)