Entertainment

Film Terbaru Detective Conan: The Scarlet Bullet Akan Tayang April 2021

Musik & Film

10 Desember 2020 08:03 WIB

Poster film ke-24 Detective Conan: The Scarlet Bullet (Credit: Gosho Aoyama/Detective Conan Production Committee via www.conan-movie.jp)

Solotrust.com - Film terbaru Detective Conan yakni "Detective Conan: The Scarlet Bullet/Meitantei Conan: Hiiro no Dangan" akan tayang pada 16 April 2021 di Jepang. Hal ini diketahui dari poster yang diunggah di website resmi Detective Conan bulan ini.

Film ke-24 Detective Conan itu sebelumnya direncanakan akan tayang pada 17 April 2020, namun ditunda selama setahun karena situasi covid-19. Minami Takayama, pengisi suara Conan Edogawa, memposting pesannya terkait itu di situs www.conan-movie.jp.



"Kami minta maaf telah membuat Anda menunggu begitu lama. Dan terima kasih! Pelepasan film terbaru telah diputuskan. Ini penundaan pertama dalam 24 tahun. Sejujurnya, ini mengalami kerusakan berat. Tetapi saya telah berubah pikiran dan menunggu gelombang berbahaya berlalu bersama Anda semua yang telah menantikannya setiap tahun. Saya belum melihat film yang selesai, jadi saya berharap dapat membangun kegembiraan saya untuk merilis film lagi dari sini. Setahun menunggu adalah waktu yang lama, tapi dibandingkan dengan saat pernyataan kekasih untuk Ran... (tertawa). RELOAD :The Scarlet Bullet' dimulai!," demikian tulis Takayama.

Mengutip dari Crunchyroll, cerita film ini berlatar di Tokyo, dimana festival olahraga terbesar dunia "WSG: World Sports Games" yang hanya berlangsung empat tahun sekali rencananya akan segera digelar. Diumumkan pula bahwa kereta "linier superkonduktor vakum" pertama di dunia akan mulai beroperasi dari Nagoya ke Tokyo sehubungan dengan upacara pembukaannya.

Konflik datang ketika sponsor utama acara tersebut diculik di tempat pesta.

"Shuichi Akai sedang memantau insiden tersebut dan FBI sedang menunggu instruksi darinya. Sementara itu, Conan menemukan hubungan antara penculikan itu dan penculikan berturut-turut WSG yang keji terjadi di Boston 15 tahun lalu, yang juga diselidiki oleh FBI. Apakah ini hanya kebetulan? Apa yang akan terjadi di Tokyo di mana orang-orang berkumpul dari seluruh dunia?," tulis Crunchyroll. (Lin)

(wd)

Berita Terkait

Jumbo, Film Animasi Indonesia Sukses Pikat Jutaan Penonton

Deretan Film Terbaik dan Seru yang akan Temani Lebaranmu di TV

Indonesia Perkuat Posisi di Industri Film Global, Ini Langkah Menbud di FILMART 2025

Ada Teror Monster dan Aksi Spektakuler di Big Movies Platinum, Temani Kamu Setiap Habis Berbuka

Ini Dia Deretan Film Terbaik, Spesial Menemani Akhir Tahunmu

Gelar Ketoprak Ngemall, Kemkomdigi Ajak Masyarakat Jauhi Judi Online

Film Anime Josee, The Tiger and the Fish Tayang di Indonesia Mulai 5 Mei 2021

Studio Ponoc Luncurkan Program Pelatihan Animator untuk Fokus pada Film Animasi Panjang

Demon Slayer: Mugen Train Jadi Film Jepang Terlaris Di Dunia Sepanjang Sejarah

Lampaui Your Name, Demon Slayer: Mugen Train Jadi Film Anime Terlaris Kedua di Dunia Sepanjang Sejarah

Makoto Shinkai Berbagi Kisah Seperti Apa yang Ingin Ia Tuangkan dalam Film Selanjutnya

Demon Slayer: Mugen Train Jadi Film Terlaris di Jepang Sepanjang Masa

Babak Epik Perjalanan Naruto Jadi Pahlawan Konoha Hadir di TV, Tayang Setiap Hari

Full Aksi Sihir Epik, Black Clover Tayang di TV Temani Family Time Kamu

4 Rekomendasi Anime Genre Sekolah yang Wajib Ditonton saat Senggang

Daftar Anime Tayang Oktober 2023, Ada Tokyo Revengers hingga Dr Stone

Daftar 5 Anime Rilis September 2023, Ada Bleach hingga Attack on Titan

Rekomendasi Film Anime Romantis Bikin Nangis yang Wajib Kalian Tonton

5 Rekomendasi Film Bioskop Populer untuk Menemani Akhir Pekanmu

5 Rekomendasi Film Bioskop Populer untuk Menemani Akhir Pekanmu

Film Terbaru Detective Conan the Movie: The Million Dollar Pentagram Tayang di Indonesia

Akankah V BTS Berkolaborasi dengan Conan Gray?

"Detective Conan: Fist of Blue Sapphire" Rilis April 2019

“Detective Conan: Zero the Enforcer” Jadi Film Jepang Terlaris ke-5 di Cina

“Detective Conan: Zero the Enforcer” Raup Sekitar Rp1,4 Triliun di Seluruh Dunia

Berita Lainnya