Ekonomi & Bisnis

Keren! Hotel Ini Sajikan Konsep Buka Puasa Instagramable

Ekonomi & Bisnis

19 April 2021 19:31 WIB

Ramadan Lifestyle di Lifestyle Area Hotel Alila Solo menawarkan konsep makan Instagramable

SOLO, solotrust.com- Momen buka puasa kadang tak sekadar jamuan makan saja, namun juga dimanfaatkan untuk berkumpul bersama. Bahkan ada yang memilih tempat kumpul buka puasa yang asyik buat foto-foto.

Hotel Alila Solo telah menyiapkan program Ramadan Lifestyle di Lifestyle Area, bawah lobi hotel, dengan dekorasi cantik. Tamu bisa memilih rute ke kanan untuk tema modern atau ke kiri untuk tema tradisional. Stall menu telah berjajar dengan staf hotel siap melayani. Ada banyak spot foto juga, lho.



Assistant Public Relation & Event Marketing Manager Hotel Alila Solo, Tesa Pujiastuti, mengungkapkan setelah tahun lalu vakum tak mengadakan program Ramadan, kali ini Alila Solo menggelar program Ramadan Lifestyle.

"Sekarang konsepnya Nusantara dengan dekorasi modern dan tradisional di Lifestyle Area. Menu-menu Indonesia dari Sabang sampai Merauke. Sangat cocok bagi yang ingin datang ke sini dengan konsep Instagramable, foto-foto, makan. Itu sudah puas banget," paparnya, baru-baru ini.

Kapasitas Lifestyle Area sebenarnya bisa sampai 300 hingga 400 orang, namun hanya dibatasi 150 kursi saja karena protokol kesehatan. Hari pertama dibuka, menurut Tesa Pujiastuti langsung fullbook. Disarankan, masyarakat melakukan pemesanan terlebih dulu karena selalu penuh.   

"Masyarakat Solo kayak rindu dengan suasana seperti ini. Harapannya kami mengalami peningkatan signifikan. Walau mudik belum boleh, paling tidak kita bisa merayakan Ramadan bersama dengan kolega, teman, dan siapa saja di Alila Solo," imbuhnya.

Sebelumnya, pada 2019 Alila mengadakan program Ramadan dengan konsep empat negara, Indonesia, Tiongkok, Thailand, dan Timur Tengah. Sementara pada 2020 terpaksa tidak ada program Ramadan karena pandemi Covid-19.

Selain itu, Alila Hotel mengadakan program Mozaik Ramadan di Agra Rooftop menawarkan menu tiga negara, Arab, Jepang, dan Singapura dengan konsep set menu. (rum)

(end2021)