Hard News

Jelang Kenaikan Isa Almasih, Polisi Sterilkan Gereja di Solo

Jateng & DIY

12 Mei 2021 23:35 WIB

Menjelang peringatan Kenaikan Isa Almasih pada Kamis (13/05/2021), aparat kepolisian melakukan sterilisasi gereja di Kota Solo, Rabu (12/05/2021)

SOLO, solotrust.com – Menjelang peringatan Kenaikan Isa Almasih pada Kamis (13/05/2021), aparat kepolisian melakukan sterilisasi gereja-gereja di Kota Solo, Rabu (12/05/2021). Sejumlah personel kepolisian melakukan penyisiran di setiap sudut gereja.

Kabag Ops Polresta Solo, Kompol Sukarda, mengatakan pihaknya sudah menyiapkan prosedur tetap (Protap) bagi kegiatan-kegiatan keagamaan besar, termasuk peringatan Kenaikan Isa Almasih. Dalam hal ini, aparat kepolisian melakukan sterilisasi gereja-gereja di Kota Solo.



“Kami sudah protapkan bagi kegiatan-kegiatan keagamaan besar. Gereja, tempat-tempat lain yang dibutuhkan untuk sterilisasi kami sterilisasi sebagai bentuk antisipasi SOP (standard operational procedure) kesiapan tempat, personel yang menjaga. Setelah ini nanti dijaga langsung oleh personel yang sudah dipersiapkan,” paparnya.

Terkait adanya dua hari raya keagamaan bersamaan, yakni peringatan Kenaikan Isa Almasih dan Hari Raya Idulfitri, Kompol Sukarda menyatakan polisi akan melakukan pengamanan secara komprehensif. Aparat kepolisian akan memberikan pengamanan pelaksanaan Salat Idul Fitri, selain melakukan pengamanan di gereja.

“Semua kegiatan masyarakat kami berikan pengamanan, kebetulan bersamaan dengan Salat Idul Fitri. Salat Idul Fitri kami amankan, kegiatan Kenaikan Isa Almasih juga kami amankan. Jadi kebetulan bareng ya sama-sama kami amankan,”  kata dia. (din)

(redaksi)