Ekonomi & Bisnis

Jumlah Penumpang KA Jarak Jauh Turun 83% Selama Peniadaan Mudik

Ekonomi & Bisnis

18 Mei 2021 11:31 WIB

Ilustrasi (Dok. Istimewa)

SOLO, solotrust.com - Jumlah penumpang kereta api (KA) jarak jauh turun drastis selama periode peniadaan mudik Lebaran, 6 hingga 17 Mei 2021. Penumpang KA jarak jauh sesuai aturan pemerintah, bukan untuk kepentingan mudik atau balik Lebaran.

Mengutip VP Public Relations KAI Joni Martinus, Manager Humas PT KAI Daop 6 Yogyakarta, Supriyanto mengatakan, selama periode 6 hingga 17 Mei 2021, PT Kereta Api Indonesia (KAI) melayani 81 ribu pelanggan KA jarak jauh dengan rata-rata KAI melayani 6000-an pelanggan per hari.



"Jumlah tersebut turun 83 persen dibanding jumlah pelanggan KA jarak jauh pada masa pengetatan pramudik, 22 April sampai 5 Mei di mana KAI melayani rata-rata 36 ribu pelanggan KA jarak jauh per hari," tuturnya, Senin (17/05/2021).

Di Daop 6 Yogyakarta, pada periode 5 hingga 17 Mei 2011, jumlah penumpang mencapai 8.929 orang dengan rata-rata 744 penumpang per hari atau turun 82,6 persen dibandingkan masa pengetatan mudik, 22 April hingga 5 Mei 2021 sebanyak 51.070, rata rata 3.648 orang per hari.

KA jarak jauh yang dijalankan ada delapan KA, yakni KA Argo Lawu, KA Argo Wilis, KA Gajayana, KA Bima, KA Bengawan, KA Kahuripan, KA Sri Tanjung, dan KA Pasundan. 

Adapun orang-orang yang dikecualikan sesuai aturan pemerintah, yakni yang berkepentingan untuk bekerja, perjalanan dinas, mengunjungi keluarga sakit, kunjungan duka karena anggota keluarga meninggal, perjalanan ibu hamil, dan kepentingan nonmudik lainnya.

"Seluruh pelanggan kami verifikasi berkas-berkasnya terlebih dahulu secara cermat dan teliti. Jika tidak lengkap, maka tidak akan kami izinkan untuk berangkat," imbuhnya.

Selama periode 6 hingga 17 Mei 2021 terdapat total 5.140 calon penumpang ditolak berangkat karena berkas-berkas persyaratan tidak sesuai. Dengan rincian, 4.323 orang tidak membawa surat izin perjalanan yang sesuai dan 817 orang tidak membawa berkas surat bebas Covid-19 yang berlaku.

"Pada masa peniadaan mudik, KAI mengoperasikan 38 KA jarak jauh per hari. Seluruh operasional kereta api berjalan dengan lancar dan pelayanan baik di stasiun maupun kereta api juga berjalan tertib," katanya. (rum)

(and_)

Berita Terkait

Berita Lainnya