Hard News

Swab di Pasar Ir Sukarno, 1 Pedagang Reaktif

Jateng & DIY

25 Juni 2021 11:07 WIB

Kegiatan swab di Pasar Ir Sukarno, Sukoharjo.

SUKOHARJO, solotrust.com- Mengantisipasi penularan covid 19, Tim gugus tugas covid 19 Kecamatan Sukoharjo melakukan operasi yustisi dan swab antigen. Swab antigen dilakukan secara acak dengan sasaran pedaggang dan pengunjung Pasar Ir. sukarno.

"Dari 25 sample yang kita ambil, tadi ada satu yang reaktif dan langsung kita antar ke rumah untuk isolasi mandiri." Jelas Kepala Puskesmas Sukoharjo, dr. Kunari Mahanani.



Plt. Camat Sukoharjo, Sumarno menyampaikan, mengantisipasi penularan covid 19 pihaknya gencar melakukan penyemprotan, utamanya fasilitas umum termasuk diantaranya pasar Ir. sukarno. Menurutnya, pasar ini menjadi pusat bertemunya warga dari berbagai wilayah. Dari beberapa kali operasi yustisi yang dilakukan, masih didapati warga yang belum menggunakan masker, atau sudah menggunakan namun pemakaian seadanya alias tidak sempurna.

"Pagi ini tadi juga masih kami dapati ada yang tidak pakai masker, dan langsung saat itu juga dilakukan swab dilokasi (pasar)," kata Sumarno.

Secara umum, mayoritas pasar tradisional di Sukoharjo sudah melaksanakan protokol kesehatan. Plt. Kepala Dinas Perdaggangan Koperasi dan UKM, Iwan Setyawan dalam pantauannya di lapangan menyebut, setiap pasar sudah menyediakan tempat untuk cuci tangan. Namun demikian  diakuinya masih ada yang melanggar prokes, termasuk soal masker.

"Tiap pasar mayoritas sudah menyediakan tempat cuci tangan, selain itu kami juga memantau dan mengingatkan untuk melaksanakan prokes mulai dari pakai masker, jaga jarak dan cuci tangan," imbuh iwan. (nas)

(wd)