Entertainment

LOONA Rilis &, Puncaki Chart iTunes di 31 Negara

Musik & Film

2 Juli 2021 08:43 WIB

LOONA dalam salah satu foto konsep album "&" (Sumber: Instagram LOONA @loonatheworld)

Solotrust.com - LOONA kembali dengan album mini (EP) keempatnya "&" dengan lagu utama "PTT (Paint The Town)" pada 28 Juni 2021. Lagu yang terinspirasi sinematik Bollywood ini mengusung genre dance hip-hop yang energik.

Sebagaimana dikabarkan media Korsel Hankuk Kyeonje, pada 29 Juni EP tersebut berhasil memuncaki chart iTunes di 31 negara seperti Argentina, Australia, Brazil, Kamboja, Kanada, Chile, Kolombia, Finlandia, Israel, Meksiko, Selandia Baru, Peru, Singapura, Spanyol, dan Hungaria.



EP ini juga debut sebagai runner up di chart album iTunes AS dan tembus runner up di chart iTunes Inggris.

Capaian ini menandai untuk keempat kalinya album LOONA mendominasi chart album iTunes dunia, setelah "X X", "#", dan "12:00". Dengan ini, LOONA juga menjadi girlgroup generasi keempat yang albumnya paling banyak memuncaki chart iTunes di berbagai negara.

 

Sejak debutnya pada Agustus 2018, LOONA telah muncul sebagai fenomena K-Pop. Album mini ketiganya "Midnight (12:00)" bahkan berhasil memuncaki chart album iTunes di 51 negara, termasuk AS. Album itu pun berhasil menempati peringkat ke-112 chart Billboard 200.

LOONA membuat entri pertamanya ke Top 40 chart Pop Airplay Billboard dengan "Star", versi Bahasa Inggris dari lagu "Voice" yang masuk dalam album mini "Midnight (12:00). Ini menjadikan LOONA sebagai girlgroup K-Pop kedua setelah BLACKPINK yang masuk ke chart itu. Chart itu didasarkan pada pemutaran lagu di radio-radio AS.

Chart tersebut mencerminkan data mingguan dari sekitar 160 stasiun radio di AS. Terkait lagu itu, Billboard mengutip Bill Schulz, direktur program di stasiun radio KCLA di Reno, Nevada, yang mengatakan, "'Star' memiliki suara unik yang hilang dari 40 besar saat ini. Ini adalah catatan keseimbangan yang bagus untuk suara dan tempo."

LOONA, yang namanya diterjemahkan menjadi "Girl of the Month" dalam Bahasa Korea, adalah grup beranggotakan 12 orang yang terdiri dari Heejin, Hyunjin, Haseul, Yeojin, ViVi, Kim Lip, Jinsoul, Choerry, Yves, Chuu, Go Won, dan Olivia Hye.

Para anggota secara individual memulai debutnya melalui single promosi selama dua tahun, sebelum debut secara lengkap pada tahun 2018 dengan EP pertama "++" dengan lagu utama "Hi High". Pada bulan Januari lalu, mereka memenangkan penghargaan Next Generation di Golden Disc Awards ke-35.

Tahun ini LOONA ditunjuk oleh Kementerian Kebudayaan, Olahraga, dan Pariwisata Korea Selatan melalui Korean Culture and Information Service (KOCIS) sebagai duta dalam mempromosikan budaya Korea di luar negeri.

KOCIS telah menunjuk grup-grup K-Pop sebagai dutanya sejak beberapa tahun lalu, untuk menarik minat orang-orang di luar negeri terhadap budaya Korea. BTS menjadi duta pada 2016, yang diikuti oleh EXO, WINNER, Stray Kids, dan ATEEZ di tahun-tahun berikutnya. (Lin)

(wd)

Berita Terkait

Mengenal Chuu LOONA, Gadis Bersuara Merdu dan Berkepribadian Ceria

Queendom 2 Umumkan 6 Peserta, dari HyoLyn Hingga WJSN

LOONA Akan Debut di Jepang dengan Hula Hoop dan Starseed: Kakusei

Setelah ATEEZ, LOONA Ditunjuk Sebagai Duta Budaya Korea Selanjutnya

LOONA Cetak Sejarah di Chart Radio AS dan Kanada dengan Star

LOONA Jadi Girlgroup K-Pop Kedua Setelah BLACKPINK yang Tembus Chart Pop Airplay di Billboard

Rekor! Pink Venom Antarkan BLACKPINK Jadi Girlgroup K-Pop Pertama yang Puncaki Chart Top 50 Global Spotify

Kai EXO Puncaki Chart iTunes di 58 Negara dengan Peaches

Hellbound Puncaki Chart Netflix Global

Squid Game Jadi Serial Terlama yang Puncaki Chart Netflix

aespa Patahkan Rekor BLACKPINK, Jadi Girlgroup dengan Penjualan Album Debut Terlaris Sepanjang Sejarah Chart Gaon

Keren! Savage aespa Raih Perfect All Kill di Chart Korea, Lagu dari Girlgroup Pertama di Tahun 2021

Kai EXO Puncaki Chart iTunes di 58 Negara dengan Peaches

Isi OST Drama Jirisan, Jin BTS Cetak Rekor di Spotify dan iTunes

Seventeen "Attacca" Puncaki Tangga Lagu iTunes

Key SHINee Puncaki Chart iTunes di 32 Negara dengan Album Mini Debutnya "Bad Love"

ATEEZ Puncaki Chart iTunes di 41 Negara dengan Zero: Fever Part 3

Lisa BLACKPINK Puncaki Chart iTunes di 60 Negara dengan LALISA

Presiden Prabowo Subianto Luncurkan Badan Pengelolaan Investasi Danantara

Menkum Supratman Gelorakan Api Semangat Bela Negara Pimpinan Kemenkum

PKY Jateng Gelar Diskusi Pengawasan Hakim Perspektif Hukum Tata Negara

Kejari Boyolali Berhasil Selamatkan Uang Negara Rp2 Miliar

Menkomdigi Desak Himpunan Bank Milik Negara Blokir Rekening Terkait Judi Online

Kevin Diks segera Bersumpah jadi Warga Negara Indonesia, Prosesi di Denmark

Berita Lainnya