Entertainment

aespa Patahkan Rekor BLACKPINK, Jadi Girlgroup dengan Penjualan Album Debut Terlaris Sepanjang Sejarah Chart Gaon

Musik & Film

16 November 2021 07:08 WIB

aespa (Dok. SM Entertainment)

Solotrust.com -aespa terus mencetak rekor. Album debutnya "Savage" menjadi album debut dari girlgroup yang paling laris sepanjang sejarah Gaon, chart yang seperti Billboard di Amerika Serikat dan Oricon di Jepang.

Pada 11 November, Gaon merilis chart album bulanan untuk Oktober 2021, dan album mini pertama aespa "Savage" berhasil masuk Top 5. Menurut Gaon, "Savage" telah terjual sebanyak 519.618 kopi di bulan sebelumnya. Ini menjadi album debut dari girlgroup dengan penjualan tertinggi sepanjang sejarah Gaon.



"Savage" terjual lebih dari setengah juta kopi di Gaon dalam waktu 15 hari setelah rilis, membuatnya menjadi album debut pertama dan satu-satunya oleh girlgroup sejauh ini  yang terjual setengah juta kopi di Gaon.

Pemegang rekor sebelumnya adalah BLACKPINK dengam album debutnya "SQUARE UP", yang terjual lebih dari 411.000 kopi.

"Savage" adalah salah satu dari empat album yang terjual setengah juta kopi di bulan Oktober 2021, mengikuti "Favorite" dari NCT 127, "DIMENSION: DILEMA" dari ENHYPEN, dan "Attacca" dari SEVENTEEN. Capaian ini juga menunjukkan bahwa "Savage" adalah album dengan penjualan tertinggi pada Oktober 2021 di antara album girlgroup.

Dengan ini aespa sekaligus menjadi girlgroup keempat dalam sejarah yang melampaui setengah juta kopi di Gaon, mengikuti BLACKPINK, TWICE & IZ*ONE.

Hebatnya lagi aespa adalah girlgroup pendatang baru yang debutnya baru 11 bulan yang lalu, sehingga capaian setengah juta kopi ini terbilang impresif.

Pada 29 Oktober lalu, menurut hitungan chart Hanteo, "Savage" telah terjual sebanyak 339.737 kopi. Ini adalah penjualan terbanyak untuk album dari girlgroup di tahun ini. Album dengan lagu utama "Savage" itu melampaui penjualan album TWICE "Taste of Love", yang terjual sebanyak 339.019 kopi.

"Savage" juga berhasil mendarat di peringkat ke-20 Billboard 200, chart yang meranking album terpopuler tiap minggu di AS, pasar musik terbesar di dunia. Capaian ini terbilang mengesankan karena ini adalah album fisik perdana aespa.

Sejak debut pada November tahun lalu dengan single "Black Mamba", grup itu hanya merilis single-single digital yakni "Forever" dan "Next Level".

aespa juga meraih capaian impresif dengan lagu "Savage". Lagu itu mendapat titel "Perfect All-Kill" pada 15 Oktober 2021. Bukan hanya menjadi lagu pertama aespa yang mendapat "Perfect All-Kill", lagu ini juga menjadi lagu girlgroup pertama keluaran tahun 2021 yang mendapat prestasi tersebut. Dengan ini, aespa menjadi artis terbaru yang mencetak "Perfect all-kill" tahun ini, mengikuti IU, Brave Girls, BTS, MSG Wannabe, Justin Bieber, dan The Kid LAROI.

Paska dirilis pada 5 Oktober, "Savage" sudah mencatatkan capaian impresif di chart musik digital terbesar di Korea Selatan, MelOn. Lagu itu berhasil debut di Top 5 hanya dalam waktu satu jam sejak dirilis. Ini merupakan capaian yang berharga karena debut di Top 5 MelOn adalah hal yang sangat sulit sejak chart itu direformasi peraturannya.

"Savage" melampaui rekor BTS dan Coldplay dengan "My Universe", yang debut di peringkat keenam, "Queendom" dari Red Velvet di peringkat kedelapan, dan "Sticker" NCT 127 di peringkat kesembilan.

Lima jam setelah dirilis, "Savage"  berhasil memuncaki MelOn dan chart musik digital lain yakni Bugs dan Genie.

"Savage" dirilis pada 5 Oktober 2021 dengan tiga versi yakni Hallucination Quest, SYNK DIVE, dan P.O.S (Port Of Soul). Ada 6 lagu dalam berbagai genre di dalamnya, termasuk "Savage" sebagai title track atau lagu utamanya. Lagu lain dalam album ini adalah "ænergy", "I’ll Make You Cry", "YEPPI YEPPI", "ICONIC", dan "Lucid Dream". (Lin)

(wd)

Berita Terkait

Gemasnya Interaksi Aespa-New Jeans jadi Perhatian Publik

3 Grup K-Pop Ini Konser di Indonesia pada Tanggal yang Sama

Baru Rilis, Supernova Aespa Diserbu Puluhan Juta Penonton

Susul Winter dan Giselle, Ini Potret Teaser Individu Karina dan Ningning Aespa!

Jelang Comeback Album Armageddon, Intip Teaser Individu Winter dan Giselle Aespa!

November Bergemuruh: 5 Daftar Idol K-Pop yang akan Mengisi Akhir Tahun dengan Comeback

Kalahkan Kendall Jenner, Jin BTS Pecahkan Rekor Like Terbanyak dalam Sejarah Gucci

Student Vaganza dan Rekor MURI Dibatalkan Rektorat, Panitia Unsur Mahasiswa PKKMB UNS Mundur

Pesta Cukur Rambut Gratis, SMA Pradita Dirgantara Sabet Rekor MURI

Sambut HUT ke-19, PIPAS Pecahkan Rekor Dunia dan MURI dengan SKJ Serentak

Red Velvet Sukses Cetak Rekor, Comeback dengan Lagu Birthday

Inspiratif! Inilah Kisah Hidup Howard Tucker, Dokter Berusia 100 Tahun yang Masuk Rekor Guinness

Jennie BLACKPINK Tampil Memukau di Coachella 2025, Dinobatkan Sebagai Salah Satu Penampilan Terbaik

Dihujat Netizen, Agensi Minta Maaf Perkara Jennie Vaping dalam Ruangan

Baru Rilis, MV ROCKSTAR Lisa BLACKPINK Raih Puluhan Juta Penonton

Jisoo BLACKPINK Resmi Dirikan Label Baru BLISSOO

Pledis Entertainment Tuai Kritikan Gegara Diskreditkan BLACKPINK

Jisoo Blackpink dan Ahn Bo Hyun Dikabarkan Putus, Ini Pernyataan YG Entertainment

A2K, Proyek JYP Ciptakan Girlgroup Amerika Pertama dengan Sistem K-Pop

NewJeans, Girlgroup Baru HYBE Debut dengan Attention

Susul BLACKPINK, aespa Jadi Girlgroup K-Pop Kedua yang Raih 1 Juta Pre-Order Album

Kerendahan Hati BTS pada Grup yang Tidak Terkenal Sekalipun Diungkap Dua Anggota Girlgroup Ini

HYBE Luncurkan Label Baru ADOR, Akan Debutkan Girlgroup di bawah Min Hee Jin

Billlie, Girlgroup Pertama Mystic Story Debut dengan Album Mini "The Billage of Perception : Chapter One"

NCT Pecahkan Rekor Penjualan Album H.O.T Setelah 25 Tahun dengan Resonance

Penjualan Album Delight Baekhyun EXO Patahkan Rekor Color On Me Milik Kang Daniel

Tampil dengan Gaya Punk-Rock, RIIZE Rilis Teaser Comeback Album Mini Pertama RIIZING

Susul Winter dan Giselle, Ini Potret Teaser Individu Karina dan Ningning Aespa!

Taylor Swift Siap Rilis Album Baru Tahun Ini, Usung 17 Lagu

BABYMONSTER bakal Comeback dengan 7 Member

BTS Exhibition Proof Digelar di Jakarta, Cek Harga Tiketnya di Sini

Jimins Production Diary, Cerita di Balik Album FACE

Big Hit Konfirmasi Yeonjun TXT bakal Debut Solo September

Girls Generation Rayakan Anniversary Debut ke-17

Kenali Kim, Anggota Girl Group VVUP asal Indonesia

Red Velvet Rayakan 10 Tahun Debut dengan Fan Song Sweet Dreams

I-LAND 2 Resmi Umumkan Final Debut Member dan Nama Grup

SEVENTEEN Persiapkan Debut Subunit Baru Jeonghan X Wonwoo

Jelang Hari Kartini, Museum RA Kartini Sedot Banyak Pengunjung

Pura Mangkunegaran, Destinasi Wisata Bersejarah Tawarkan Keindahan dan Warisan Budaya Kota Solo

Monumen Kresek, Tawarkan Keindahan Alam dan Wisata Sejarah Tragedi PKI di Madiun

5 Novel yang Wajib Dibaca, dari Sejarah Indonesia hingga Dunia Sihir

Sejarah Agama Islam di Semarang Perlu Dibukukan dan Divisualisasikan

Lawang Ombo, Saksi Sejarah Perdagangan Candu di Masa Lalu

iKON Dominasi Chart Gaon 2018 dengan Love Scenario

GOT7, iKON, BLACKPINK, Roy Kim Hingga Bolbbalgan4 Resmi Disertifikasi Platinum oleh Gaon

Penjualan Album “Love Yourself: Answer” BTS Terbesar dalam Sejarah Gaon

Berita Lainnya