Hard News

Mulai Hari Ini, Anak Usia 12 ke Atas Boleh Vaksin di RSAU dr. Siswanto Lanud Adi Soemarmo

Jateng & DIY

06 Juli 2021 16:16 WIB

vaksinasi anak usia 12 ke atas di RSAU dr. Siswanto, Boyolali. (Foto: Pentak Lanud Adi Soemarmo)

SOLO, solotrust.com – Vaksinasi untuk anak telah mulai dilaksanakan. Salah satu tempat pelaksanaan vaksinasi anak usia 12 tahun ke atas yakni RSAU dr. Siswanto Lanud Adi Soemarmo, Boyolali.

Program vaksinasi anak ini mendapat sambutan baik dari masyarakat. Hal ini terbukti dengan banyaknya anak-anak yang ikut berpartisipasi dalam vaksinasi ini.



“Hari ini mulai dilaksanakan vaksinasi untuk anak khususnya yang berusia 12 tahun ke atas,” kata Sekretaris RSAU dr. Siswanto Mayor Kes drg. Gunawan, Selasa (6/7).

RSAU dr. Siswanto Lanud Adi Soemarmo membuka layanan vaksinasi 3 kali dalam seminggu yakni setiap hari Senin, Selasa dan Rabu  dengan target vaksinasi 400 orang perhari.

Serbuan vaksinasi ini merupakan upaya untuk percepatan pemberian vaksinasi terhadap masyarakat agar segera mencapai target kekebalan komunal atau herd immunity. Hal ini diharapkan dapat memutus mata rantai penyebaran Covid-19.

Sargas Pengawasan protokol Covid-19 Lanud Adi Soemarmo menghimbau kepada masyarakat yang sudah melaksanakan vaksinasi Covid-19 untuk tetap disiplin menjaga protokol kesehatan agar masyrakat tetap sehat dan terhindar dari paparan Covid-19.

(zend)