SUKOHARJO, solotrust.com - Pemberlakuan pembatasan kegiatan masyarakat (PPKM) level 4 hingga 9 Agustus membuat beberapa Mall di Solo mengalami pengurangan jumlah pengunjung. Hal itu tidak menyurutkan kreatifitas manajemen mal untuk menarik perhatian.
Seperti halnya, The Park Mall Solo yang mengadakan “Sentra Vaksinasi Covid-19” pada 26 Juli hingga Senin (9/8).
Public RelationThe Park Mall, Christina Tri Mawarti mengatakan sebanyak 20.000 dosis vaksin disiapkan untuk masyarakat Sukoharjo yang berusia diatas 18 tahun. Dalam pelaksanaannya The Park Mall bekerja sama dengan Pemerintah kabupaten Sukoharjo, Konimex dan Halodoc.
“Hari ini kita sudah hari ke tiga belas mengadakan program Sentra Vaksinasi dengan target 20.000 dosis untuk masyarakat Sukoharjo kerja sama dengan Halodoc, Konimex dan Pemkab Sukoharjo,” ungkap Christina.
Sebelumnya The Park Mall juga membantu menanggulangi penyebaran Covid-19 dengan mengadakan program Drive Thru Swab Test dan Drive Thru PCR Test, tepatnya di Sentra Niaga. Program tersebut bekerja sama dengan salah satu klinik yang berada di kabupaten Karanganyar.
Hartono Mall yang berada di kawasan yang sama juga ikut berpartisipasi untuk mencapai target pemerintah herd immunity atau kekebalan komunal, dengan menyelenggarakan program vaksinasi dosis pertama pada 4 Juli dan dosis kedua pada 5 Agustus. Program tersebut bekerja sama dengan Kodim 0726 Sukoharjo dan Polisi Sukoharjo.
Promotion ManagerHartono Mall, Rohaz Sabana, menjelaskan melalui terselenggaranya program vaksinasi massal ini pandemi Covid-19 segera berakhir dan sehingga mal dapat beroperasi seperti biasa. (nabila)
(zend)