SUKOHARJO, solotrust.com- Menggandeng RST Slamet Riyadi (DKT) Surakarta, Perhimpunan Hotel dan Restoran Indonesia (PHRI) Sukoharjo menuntaskan program vaksinasi untuk keluarga besar PHRI Sukoharjo. Program vaksinasi kedua ini berlangsung di Ommaya Hotel, Sukoharjo, Kamis (19/8/2021).
“Program vaksinasi ini didukung penuh oleh RST Slamet Riyadi (DKT) Surakarta, dengan melibatkan 24 petugas medis dan administrasi,”ungkat Ketua PHRI Sukoharjo, Oma Nuryanto.
Vaksin kedua ini di ikuti 420 peserta berasal dari 35 hotel dan restoran yang saat ini sudah bergabung dengan PHRI Sukoharjo. Teknis pelaksanaan vaksin menerapkan ketat protokol kesehatan. Sedangkan untuk mencegah kerumunan, panitia membagi peserta berdasarkan waktu vaksin.
"Pelaksanaan dimulai pukul 08.00 WIB hingga selesai. Agar tidak terjadi kerumunan, kami membagi peserta berdasarkan waktu vaksinisasi dicantumkan dalam undangan, jelas Oma.
Usai pelaksanaan vaksin ini diharapkan wabah covid 19 ini segera berakhir.Selain itu melalui vaksin ini diharapkan kondisi kesehatan anggota PHRI akan semakin prima.
“Dengan pengadaan kegiatan vaksinsi Covid-19 bagi anggota PHRI Sukoharjo, kami berharap akan terbentuknya herd immunity atau kekebalan kelompok, di mana ini merupakan kunci dari keberhasilan pengendalian penyebaran Covid-19 dan mempercepat proses pertumbuhan ekonomi khususnya di sektor pariwisata.” tandas Oma. (nas)
()