Solotrust.com -Aktor Korea Selatan Jung Woo Sung mendonasikan dana dalam jumlah besar untuk membantu pengungsi Afghanistan. Melansir dari iMBC News (8/9/2021), berdasarkan keterangan kantor badan pengungsi PBB Korea Selatan, Jung mendonasikan dana sebesar 100 juta Won (sekitar Rp1,219 miliar) kepada United Nations High Commissioner for Refugees (UNHCR) atau Komisaris Tinggi PBB untuk Pengungsi, untuk memberikan bantuan kemanusiaan kepada orang-orang di Afghanistan yang dilanda perang.
"Saya harap ini setidaknya sedikit membantu orang-orang Afghanistan, yang mengalami kesulitan setelah kehilangan rumah mereka karena kejadian baru-baru ini, dan kepada UNHCR, yang bekerja dalam kondisi berbahaya bagi warga ini," kata aktor yang berperan dalam film "The Good, the Bad, the Weird" itu.
Dia melanjutkan, "Ini adalah saat dimana seluruh dunia harus memperhatikan tragedi kemanusiaan yang terjadi di Afghanistan saat ini. Kita harus mendengarkan keputusasaan orang-orang yang tidak dapat berlindung di negara mereka sendiri di tengah berbagai bahaya dan keadaan tragis ini, dan kita harus bersatu untuk mereka."
Sejak Taliban mengambil alih Kabul bulan lalu, kekerasan dan ketakutan meningkat di Afghanistan, yang mendorong banyak warga Afghanistan untuk meninggalkan negara itu.
Menurut UNCHR Korea, lebih dari 590.000 warga Afghanistan telah kehilangan rumah mereka dan hampir setengah dari populasi negara itu atau 18 juta orang, saat ini berada dalam krisis kemanusiaan.
Sejak diumumkan sebagai duta besar untuk UNHCR pada tahun 2015, aktor berusia 48 tahun ini telah melakukan perjalanan ke banyak negara dalam krisis pengungsi, termasuk Bangladesh, Irak, Nepal, Lebanon. Ia juga terus bekerja untuk meningkatkan kesadaran publik tentang masalah ini.
Pada bulan Agustus, ia memberikan donasi kepada pengungsi Rohingya yang melarikan diri dari diskriminasi dan kekerasan militer di Myanmar. Dia juga menyumbangkan uang untuk membantu pengungsi anak-anak untuk menerima perawatan medis. (Lin)
(wd)