Hard News

3 Desa di Kecamatan Nogosari Boyolali Gelar Vaksinasi Serentak

Jateng & DIY

18 September 2021 17:01 WIB

Sejumlah warga mengikuti program vaksinasi yang diadakan Satgas Covid-19 Kabupaten Boyolali, Sabtu (18/09/2021)

BOYOLALI, solotrust.com - Ratusan warga tiga desa di Kecamatan Nogosari, Boyolali, beramai-ramai mendatangi balai desa guna mengikuti program vaksinasi yang diadakan Satgas Covid-19 Kabupaten Boyolali, Sabtu (18/09/2021).

Antusias warga mengikuti program vaksinasi dosis pertama dengan vaksin jenis Sinovac ini cukup tinggi. Hal itu dikatakan Kepala Desa Tegalgiri, Ngateman, saat ditemui wartawan di balai desa setempat di sela kegiatan vaksinasi.



Dia mengungkapkan dari sebanyak 4000 warga Desa Tegalgiri saat ini yang siap mengikuti vaksin tahap pertama sebanyak 200 orang.

“Vaksin ini bertahap, tujuanya biar tidak terjadi kerumunan warga. Saat ini yang siap divaksin sebanyak 200 orang,” kata Ngateman kepada wartawan.

Dia berharap dengan adanya vaksinasi secara serentak ini penyebaran Covid-19 segera teratasi, sehingga warga dapat beraktivitas seperti semula.

“Setelah melakukan vaksin ini semoga semua warga dapat kembali melakukan pekerjaan seperti semula dan dijauhkan dari Covid-19,” ucap Ngateman.

Sementara itu, Kepala Desa Pojok Nogosari, Fitrianto mengatakan, sampai saat ini sudah melaksanakan vaksinasi terhadap warga untuk kali tiga vaksin Sinovac dosis pertama.   

“Semoga pandemi ini segera selesai. Masyarakat bisa kembali beraktivitas seperti semula dan ekonomi kembali pulih,” harapnya.

Disebutkan, hari ini ada 300 warga mengikuti vaksinasi Covid-19.  Sementara total warga sudah mengikuti vaksinasi sebanyak 800 orang dari jumlah warga sebanyak 3330 orang.

“Ini vaksin yang ketiga. Pertama diikuti seratus orang, kedua 200 orang, dan ketiga 300 orang. Namun, sebagian warga ada yang mengikuti vaksinasi di kecamatan. Jadi total yang sudah ikut vaksin sebanyak 800 warga,” urai Fitrianto.

Dirinya berharap seluruh warga desa mendapat jatah vaksin.

“Jadi kalau semua warga sudah mengikuti vaksinasi, semoga aktivitas warga kembali normal,” tandasnya.

Terpisah, Kepala Desa Keyongan Kecamatan Nogosari, Sutrisno mengatakan antusiasme warga mengikuti vaksin cukup tinggi. Pada Sabtu ini ada sebanyak 400 pendaftar. Sementara total warga yang sudah mengikuti vaksinasi sebanyak 1.512 dari total 7000 warga.

“Hampir sepuluh persen yang sudah mengikuti vaksinasi. Semoga minggu depan ada alokasi kembali vaksin untuk warga sehingga semua warga dapat jatah vaksin,” kata dia.

Sutrisno berharap bulan ini 80 persen warga sudah mendapatkan suntikan vaksin.

“Kalau setiap minggu ada alokasi vaksin sebanyak 250 sampai 400 saja, mungkin dua bulan ini sudah tervaksin semuanya,” sebut Sutrisno.

Dia menambahkan, hampir seluruh warga lanjut usia (Lansia) sudah tervaksin, yakni sebanyak 68 orang. Saat ini vaksin diprioritaskan untuk warga usia 18 tahun ke atas.

“Vaksin lansia sudah kali kedua. Kalau sekarang ini diprioritaskan untuk warga yang usia 18 tahun ke atas dan mereka yang bekerja bepergian jauh atau yang sedang kuliah keluar kota,” pungkasnya. (jaka)

(and_)