Hard News

Unik! Rayakan Ulang Tahun Pernikahan, Erick Thohir Beri Istri Kado Kambing

Nasional

21 September 2021 19:31 WIB

Screenshot rekaman video Menteri BUMN Erick Thohir memberikan kado pernikahan kepada istrinya berupa seekor kambing (Dok. Instagram/@erickthohir)

Solotrust.com - Menteri Badan Usaha Milik Negara (BUMN) Erick Thohir baru saja merayakan ulang tahun pernikahan dengan istrinya, Elizabeth Tjandra. Kebahagiaan Erick bersama pasangan tercinta terekam dalam sebuah video yang diunggah di media sosial Instagram.

"Kejutan kecil untuk istri di hari ulang tahun pernikahan yang ke-23," ujar Erick Thohir dalam caption di akun Instagramnya, @erickthohir, Senin (20/09/2021).



Pada postingannya, pak menteri menyebut dirinya bukanlah sosok pria yang pandai merangkai kata. Dia juga mengaku bukan tipe suami romantis. Namun, spesial di hari ulang tahun pernikahannya, Erick Thohir mengaku ingin sesekali bersikap romantis terhadap istri tercinta.

Sebagai bukti cintanya, pria 51 tahun memberikan kado tak terduga bagi sang istri.

"Kejutan ini adalah bentuk kasih dan terima kasih untuk dukungan yang luar biasa, serta doa yang tak pernah putus dari keluarga untuk kelancaran pekerjaan saya melayani rakyat dan bekerja untuk negara," ungkap Erick Thohir dalam postingannya.

Menurut pengusaha sekaligus filantropis Indonesia ini, dukungan keluarga telah membuat dirinya bisa terus melangkah hingga sejauh ini.

Dalam sebuah video yang dibagikan di Instagram, Erick Thohir tampak menyerahkan seekor kambing putih kepada istrinya sebagai kado pernikahan.

"Non, kupersembahkan si Ambyar kambing putih lucu ini untukmu," tulis bos Kementerian BUMN dalam lanjutan caption postingannya.

Mengetahui mendapatkan kado seekor kambing dari suami, seketika itu pula tawa menghiasi wajah Elizabeth Tjandra. Dirinya tak menyangka suaminya bakal memberinya kambing putih di hari pernikahan mereka berdua. (dd)


(and_)