Ekonomi & Bisnis

Menkop Optimis Perekonomian Indonesia Akan Segera Bangkit

Ekonomi & Bisnis

29 September 2021 10:08 WIB

Menkop Teten Masduki bersama Walikota Solo Gibran Rakabuming Raka mengunjungi Mal Solo Paragon pada Selasa (28/9). (Foto: Dok. Solotrust.com/rais)

SOLO, solotrust.com - Menteri Koperasi dan UKM (Menkop) Teten Masduki optimis perekonomian Indonesia akan bangkit dengan diiringi ekosistem serta keadaan global yang membaik. Hal itu disampaikannya saat mengunjungi salah satu gerai PT. Fast Retailing Indonesia (UNIQLO) di Mal Solo Paragon pada Selasa (28/9).

"Saya optimis pasca pandemi dengan ekosistem yang baik dengan keadaan global-nasional membaik, menurut saya akan bangkit, " ungkap Teten kepada wartawan.



Ia menyampaikan bahwasanya pemerintah sudah melakukan berbagai upaya untuk mendorong bangkitnya sektor UMKM di tengah pandemi Covid-19. Di antaranya membenahi ekosistem pengembangan UMKM, akses pembiayaan, dan perizinan.

"Izin usaha edar, izin halal terus diberesin, termasuk akses pengembangan usaha, " beber Teten.

Teten mengatakan bahwa pendekatan market itu sangat penting bagi UMKM supaya ada kepastian pasar, kepastian harga dan pembiayaan akan mudah masuk jika sudah ada kepastian. Jadi dari sisi market bisa masuk ke produk yang terkurasi dengan baik.

Selain melakukan kunjungan, juga dilakukan penandatanganan nota kesepahaman (MoU) antara Kementerian Koperasi dan UKM dengan UNIQLO.

"UMKM perlu akses kepada market, kerja sama dengan Uniqlo ini supaya produk UMKM kita naik kelas, " jelas Teten.

Pihaknya menambahkan bahwa dengan kerja sama ini akan terjadi transfer pengetahuan dan model bisnis.

"Selain memberi akses market yang lebih besar, tetapi juga mereka bisa belajar banyak, kami akan terus kerja sama, " tutur Teten.

Sebagai informasi, dalam kunjungannya ke Mal Solo Paragon ini, Menkop juga ditemani Walikota Kota Solo Gibran Rakabuming Raka. (rais)

(zend)