Serba serbi

Persis Solo Takluk dari PSCS Cilacap 1-2

Olahraga

30 November 2021 09:59 WIB

Pemain Persis Solo (merah) tengah menggiring bola dibayangi pemain PSCS Cilacap (biru) pada penyisihan grup C Liga 2 Indonesia di Stadion Manahan Solo, Senin (29/11/2021) malam.

SOLO, solotrust.com - Persis Solo menutup perjalanan penyisihan grup C Liga 2 Indonesia dengan kekalahan 1-2 dari tamunya PSCS Cilacap pada laga yang digelar di Stadion Manahan Solo, Senin (29/11/2021) malam.

Laskar Sambernyawa telah lolos ke babak delapan besar tertinggal lebih dulu lewat gol lawan. Kasim berhasil memanfaatkan kemelut di depan gawang Persis Solo di penghujung babak pertama pada menit ke-48.



Memasuki babak kedua, PSCS Cilacap menggandakan keunggulan melalui gol Ismail Haris. Ia menceploskan bola lewat tendangan keras jarak jauh pada menit ke-62 yang mengubah skor menjadi 0-2 untuk keunggulan PSCS Cilacap.

Tertinggal dua gol membuat skuat Laskar Sambernyawa tersengat hingga akhirnya bisa memperkecil kedudukan. Beto Goncalves berhasil membobol gawang rival lewat tendangan bebas cukup indah pada menit ke-70.

Hingga peluit akhir babak kedua dibunyikan, kedudukan 1-2 untuk keunggulan PSCS Cilacap. Hasil ini membuka kans PSCS lolos ke babak delapan besar dengan catatan PSIM Yogyakarta takluk dari Persijap Jepara.

Usai laga, salah satu pemilik Persis Solo, Kaesang Pengarep kepada awak media melontarkan sebuah celetukan saat klub miliknya menelan kekalahan untuk kali kedua.

"Jepara menang ya. Jepara harus menang!" ucap Kaesang setengah berteriak sambil berlalu disertai sedikit tertawa.

Pertandingan Persijap Jepara kontra PSIM Yogyakarta dijadwalkan berlangsung Selasa (30/11/2021) pukul 18.15 WIB. Jika PSIM Yogyakarta kalah, praktis mereka akan mengemas poin sama dengan PSCS, namun kalah dari segi head to head. (dd)

(and_)

Berita Terkait

Berita Lainnya