Solotrust.com -ATEEZ akan merilis album mini terbaru. Pada Senin (29/11/2021), KQ Entertainment melalui media sosialnya mengumumkan bahwa judul album itu adalah "Zero: Fever Epilogue" dengan lagu utama "Turbulence".
Teaser poster turut diunggah, menampilkan para anggota ATEEZ seperti sedang melakukan pemotretan untuk kelulusan. Grup itu juga mengunggah kata-kata "Berdiri di tepi dimana kebingungan kami telah membawa kami, kami berkumpul di sini". Album ini akan tersedia dalam tiga versi, termasuk versi "diary".
ATEEZ terakhir merilis album ketiga dari seri "Zero: Fever" pada bulan September lalu, dengan double title track "Deja Vu" and "Eternal Sunshine".
ATEEZ akan mengadakan acara panggilan langsung berjudul "Deep in ATEEZ" melalui platform layanan penggemar global Universe pada 4 Desember mendatang, yang memungkinkan penggemar melakukan obrolan video dengan anggota favorit mereka secara pribadi.
ATEEZ juga telah secara resmi mengumumkan tanggal dan kota untuk tur dunia "The Fellowship: Beginning of the End" tahun depan. Setelah dimulai di Seoul pada 7 Januari 2022, tur akan dilanjutkan di lima kota di Amerika Serikat yakni Chicago, Atlanta, Newark, Dallas, dan Los Angeles, kemudian enam kota di Eropa yakni Amsterdam, London, Paris, Berlin, Warsawa, dan Madrid. (Lin)
(wd)