Hard News

Pelonggaran Masker, Satgas Covid-19 Semarang Belum Dibubarkan

Sosial dan Politik

20 Mei 2022 13:35 WIB

Remaja putri tetap menggunakan masker, meskipun di tempat terbuka, Kamis (19/05/2022). (Foto: Dok. solotrust.com/Fajar)

SEMARANG, solotrust.com - Wali Kota Semarang memastikan tim Satgas Covid-19 belum akan dibubarkan, menyusul kebijakan pelonggaran penggunaan masker. Itu artinya seluruh tim Satuan Tugas (Satgas) Covid-19 masih bekerja memantau dinamika kesehatan masyarakat.

Wali Kota Semarang, Hendrar Prihadi menyampaikan hingga kini tim Satgas Covid-19 dari berbagai unsur masih ada.



"Timnya kan belum dibubarkan, tim Satgas Covid-19 ada temen-teman dari tingkat kelurahan, ada Babinsa, Babinkamtibmas, camat, kapolsek, danramil masih ada," jelasnya kepada solotrust.com, Kamis (19/05/2022).

Di masa pelonggaran penggunaan masker, Hendrar Prihadi akan memantau dinamika masyarakat secara periodik demi memastikan kesehatan tetap terjaga.

Ia pun mengucap syukur akhirnya masyarakat diperbolehkan melepas masker. Kendati diperbolehkan, Hendrar Prihadi menggarisbawahi masker boleh dilepas, asalkan pada saat sendiri dan di tempat terbuka.

"Alhamdulillah Bapak Presiden memberikan informasi yang menyejukkan, masker boleh tidak dipakai," ungkapnya.

Hendrar Prihadi pun meminta masyarakat apabila berada di kerumunan agar tetap menggunakan masker. (fjr)

(and_)