Hard News

Meski Jadi Langganan Keluarga Jokowi, Pasutri Ini Masih Tak Menyangka Kembali Garap Busana Hajatan Keluarga Presiden

Jateng & DIY

25 Mei 2022 15:35 WIB

Hanif Aisyah (kiri) dan Doddy Nanjaya (kanan), pemilik Chili Kebaya yang menggarap busana pengantin dan tamu pernikahan Adik Presiden RI Joko Widodo (Jokowi), Idayati dengan Ketua Mahkamah Konstitusi (MK) Anwar Usman. (Foto: Dok. solotrust.com/dks)

 

SOLO, solotrust.com - Terbiasa menjadi biasa, agaknya frasa itu tak sepenuhnya berlaku bagi Doddy Nanjaya dan Hanif Aisyah. Pasangan suami-istri (pasutri) ini adalah pemilik Chili Kebaya, rumah butik yang sering dipesan keluarga Presiden RI, Joko Widodo (Jokowi) saat menggelar hajar pernikahan.



Sebelumnya, Doddy dan Hanif menggarap busana pernikahan Putra Jokowi sekaligus Wali Kota Solo, Gibran Rakabuming Raka; putri Jokowi, Kahiyang Ayu; hingga adik Jokowi, Titik Ritawati. Pasutri pemilik Chili Kebaya mengaku masih tak menyangka mendapat kepercayaan tersebut.

"Keluarga beliau banyak, adiknya kemarin, Bu Titik, Kahiyang, Mas Gibran, jadi nggak sadar jadi desainer keluarga, kita nggak nyangka, yang penting amanah, kepercayaan, dan tanggung jawab," kata Doddy saat ditemui Solotrust.com di kediamannya, Rabu (25/5) siang.

Hal senada diungkapkan sang istri, Hanif, yang mengaku masih deg-degan mengerjakan busana pernikahan Adik Jokowi, Idayati dengan Ketua Mahkamah Konstitusi (MK) Anwar Usman yang dihelat di Graha Saba Buana, Kamis (26/5) besok.

"Kita Alhamdulillah keluarga, untuk pernikahan royal wedding, bersyukur tapi deg-degan, beban amanah," terang Hanif.

Dalam pernikahan besar itu, Hanif menuturkan, pihaknya menyiapkan pakaian sejak 2 bulan yang lalu. Warna krem dan merah gelap dipilih untuk akad dan resepsi. Sedangkan, kain fleece dipilih untuk Idayati, serta bludru untuk Anwar Usman.

"Kita ambil warna krem untuk akad dan maroon untuk resepsi, itu dari permintaan, untuk mempelai wanita dan pria," jelas Hanif.

"Kalau konsepnya, sederhana, simpel, elegen, cuma bahannya yang digunakan berbeda [dari Kahiyang], bahannya fleece, kalau mbak Kahiyang bludru," tambahnya.

Selain menyiapkan busana kedua mempelai, pasutri ini juga dipercaya merancang pakaian tamu keluarga besar Jokowi. Pakaian beskap hitam akan dikenakan tamu pria, sedangkan kebaya kuning emas akan dikenakan tamu perempuan.

"Pengantinnya berbeda dengan keluarga, itu kakungnya (pria-red) beskap hitam putrinya kebaya kuning gold," beber Hanif.

Hanif mengungkapkan, tak ada kesulitan berarti dalam penggarapan pakaian hajat keluarga Jokowi. Ia menyiapkan pakaian sejak 2 bulan lalu.

Busana pengantin kini telah dikirim di lokasi pernikahan. Sementara, beberapa busana tamu baru akan dikirim sore dan malam (25/4) ini.

"Dipermudah tanpa kendala apapun, Pak Anwarnya dijadwal ke Solo, kita konfirmasi ssbagianya, terus kita fiting. Singkat sih, dua bulan, kalau fittingnya di kediaman. [Busana pengantin] Sudah kita kirim ke sana. Kalau yang tamu nanti kira-kira malam kita kirim," tandasnya.

Sementara itu, akad nikah Idayati dan Anwar Usman akan digelar pagi hari, dilanjutkan resepsi pada siang hari, Kamis (26/5) besok. (dks)

 



(zend)