Hard News

Hamil Muda, Jemaah Asal Demak Batal Haji Bareng Suami

Nasional

8 Juni 2022 16:10 WIB

ilustrasi ibadah Haji. (Foto: Freepik)

BOYOLALI, solotrust.com - Satu jemaah haji kloter 6 asal Demak, Jawa Tengah (Jateng) batal menjalani ibadah Haji 1443 Hijriah. Jemaah itu dipulangkan Pihak Penyelenggara Ibadah Haji (PPIH) Embarkasi Solo lantaran diketahui sedang mengandung alias hamil 6 bulan.

Koordinator Humas Panitia Penyelenggara Ibadah Haji (PPIH) Embarkasi Solo, Sarip Syamsul Samsudin, mengatakan jamaah itu diketahui sedang mengandung setelah melakukan pemeriksaan sebelum keberangkatan oleh bidang kesehatan Asrama Haji Donohudan Embarkasi Solo di Boyolali, saat didatangkan dari Demak.



Rencananya jemaah itu diterbangkan dari Bandara Internasional Adi Sumarmo Solo, di Boyolali, untuk menuju Bandara Amir Muhammad bin Abdul Aziz, Madinah, Selasa (7/6) pagi.

"Diketahui ada satu jemaah calon haji kloter 6 dari Kabupaten Demak tidak bisa terbang karena berdasarkan rekomendasi dengan bidang kesehatan yang bersangkutan belum layak terbang karena hamil," katanya Rabu (8/6).

Jemaah haji yang diketahui hamil itu rencanannya akan berangkat ke Tanah Suci bersama suaminya. Lantaran hal tersebut, sang istri kini diserahkan kepada keluarga melalui petugas haji daerah dan kantor Kementrian Agama (Kemenag) setempat. Sementara, sang suami terbang ke Madinah kemarin, Selasa (7/6) pagi kemarin.

"Sebenarnya yang akan berangkat itu suami istri, tetapi istrinya hamil. Atas keputusan mereka berdua akhirnya suami tetap berangkat dan menjalankan ibadah haji dan sudah diterbangkan tadi dini hari,"

Sementara itu, pada Rabu (8/6) Embarkasi Solo menerima kedatangan 352 jemaah haji kloter 8 asal Kudus pukul 08.00. Jemaah itu hingga (8/6) siang sedang menjalani serangkaian pemeriksaan sebelum diberangkatkan Kamis (9/6) pukul 02.40 WIB dini hari nanti. (dks)

(zend)