Hard News

UNS Lepas 37 Jemaah Calon Haji 2022, Rektor Pastikan Rombongan Siap Berangkat

Jateng & DIY

10 Juni 2022 13:00 WIB

Jemaah calon haji (Calhaj) Universitas Sebelas Maret yang dilepas Kamis (9/6). (Foto: Istimewa)

SOLO, solotrust.com - Rektor Universitas Sebelas Maret (UNS), Jamal Wibowo melepas sejumlah 37 jemaah calon haji (Calhaj) UNS 2022, Kamis (9/6).

Sebanyak 37 calhaj yang diberangkatkan ini terdiri dari 19 pegawai UNS, sedangkan sisanya merupakan anggota keluarga pegawai yang dilepas ke Tanah Suci tersebut.



Jamal menyatakan calhaj dari UNS itu telah siap dilepas dan memenuhi ketentuan, terutama kesiapan fisik sebelum terbang dan mendarat di Arab Saudi.

“Bapak Ibu Calhaj ini pasti daftar hajinya sudah lama. Dan saya merasa senang karena bapak dan ibu Calhaj UNS ini sudah siap secara fisik untuk menjalankan rukun Islam yang kelima ini,” kata Jamal.

Ia berharap jemaah tersebut dapat kembali ke Tanah Air dengan kondisi sehat setelah menjalankan ibadah sunah dan wajib di Madinah maupun di Mekkah.

"Saya doakan kepada 37 Calhaj ini, berangkat 37 orang, di sana bisa menunaikan syarat, rukun baik yang wajib maupun sunah. Semoga 37 sabahat saya ini, bisa genap 37 orang saat kembali ke Indonesia dalam keadaan sehat dan bisa kembali ke UNS dengan energi baru menjadi haji yang mabrur," harapnya.

Di kesempatan yang sama, peserta haji dari UNS sekaligus Dekan Sekolah Vojasj UNS, Santoso Tri Hananto memohon doa demi kelancaran selama menjalankan ibadah haji 2022 di Tanah Suci.

“Kami mewakili Calhaj UNS 2022 mohon pamit dan mohon doanya supaya lancar dalam menjalankan ibadah haji,” ujar Santoso.

Guru Besar dari Fakultas Keolahragaan (FKOR) UNS, Mohammad Furqon Hidayatullah turut hadir untuk memberikan tausiah sebelum Calhaj diberangkatkan. (dks)

(zend)