Serba serbi

Resep Gulai Kambing Sederhana Nikmat Khas Iduladha

Wisata & Kuliner

8 Juli 2022 22:33 WIB

Gulai kambing (Foto: Instagram/@resepenak22)

Solotrust.com - Gulai kambing merupakan salah satu menu favorit kebanyakan masyarakat Indonesia. Karenanya tak heran jika di momen Iduladha seperti sekarang banyak keluarga menghidangkan masakan gulai kambing sebagai salah satu sajian istimewa.

Resep gulai kambing pun banyak diburu ibu-ibu rumah tangga di momen hari raya ini demi bisa menyajikan masakan spesial.



Ya, banyak resep gulai kambing dengan variasinya bisa dicoba sesuai keinginan mulai dari gulai kambing sederhana, gulai kambing selera pedas, gulai kambing spesial, gulai kambing khas Jawa, gulai kambing Madura hingga gulai kambing khas Arab.

Nah, bagi kamu yang saat ini sedang berburu resep gulai kambing sederhana nikmat, namun tetap istimewa, berikut kami bagikan resepnya.

Bahan :

1,5 kg daging kambing + iga.

Bumbu halus :

15 butir bawang merah

10 siung bawang putih

11 butir kemiri

1 ruas jahe

1 ruas kunyit

2 sendok teh jinten

1 ssm ketumbar bubuk

1/3 sendok teh  pala

1 sendok teh  merica bubuk

Tumis harum bersama bumbu cemplung.

Bumbu cemplung :

7 lembar daun salam

11 lembar daun jeruk

5 batang sere

2 cm kayu manis

7 buah cengkeh

750ml santan encer

300ml santan kental

Gula, garam, dan kaldu bubuk secukupnya

Cara memasak:

1. Didihkan air, tambahkan daun jeruk, daun salam, dan jahe (untuk menghilangkan bau prengusnya), masukkan daging kambing

2. Rebus sampai kotorannya keluar semua

3. Buang air rebusan dan dedaunannya

4. Potong-potong daging

5. Presto daging kambing dengan secukupnya air bersih kurang lebih 30 menit.

6. Tunggu uap hilang dan hangat buka tutup presto

7. Masukkan bumbu tumis, tambahkan santan encer

8. Masak sampai bumbu meresap

9. Masukkan santan kental, tambahkan gula garam dan kaldu bubuk

10. Aduk-aduk jangan sampai santan pecah

11. Gulai kambing nikmat siap disajikan

Itu dia resep gulai kambing sederhana nikmat, namun tetap istimewa yang bisa kamu praktikkan di rumah. Selamat mencoba! (and)

(and_)

Berita Terkait

Demi Ikut Tes CPNS, Pengantin Ini Rela Tinggalkan Resepsi Pernikahan

Yuk, Berkreasi dengan Salad Buah! Resep dan Tips Mudah untuk Pemula

Resep Kangkung Anak Kos Praktis Rasa Restoran

Resep dan Cara Membuat Kue Lapis Tepung Beras yang Enak dan Antigagal

3 Resep Rekomendasi Olahan Daging Simpel, Cocok untuk Anak Kos

Resep Es Kopyor Agar-Agar Segar untuk Berbuka Puasa

Resep Gulai Kambing Khas Jawa, Menu Spesial Iduladha

Iduladha, RM Padang Sederhana Bagikan Olahan Daging Kurban

5 Kebiasaan Sederhana Ini Dapat Meningkatkan Kemampuan Otak

Bantu Penanggulangan Kemiskinan Ekstrem, PT Djarum Bangun 5 Rumah di Grobogan

Model Rumah Minimalis Sederhana dan Modern Tampak Depan, Alternatif Hunian bagi Pasangan Muda

Cinta Sejati, Seorang Kakek Pijit Istrinya di Rumah Sederhana

Viral Rumah Luarnya Tampak Sederhana, Isi Dalamnya Bikin Melongo

Buka Puasa Nikmat, Kusuma Sahid Prince Hotel Hadirkan Kuliner Ramadan Penuh Cita Rasa

Berburu Aneka Jajanan Nikmat di Sekitar Stadion Manahan Solo

Rekomendasi 5 Kuliner Nikmat Khas Solo, Favorit Wisatawan

Beragam Jenis Dessert Nikmat yang Hits di Kalangan Anak Muda

5 Menu Sarapan Sehat Ala Bule, Praktis dan Nikmat

5 Rekomendasi Kuliner Nikmat nan Legendaris di Solo

Memaknai Iduladha Bersama Aston Inn Pandanaran Semarang

Gibran Salat Id Bersama Timnas U16 di Balai Kota Solo

Jelang Iduladha, Okupansi Kereta Api sudah Tembus 61%

Sambangi Semarang, Mendag Sebut Stok dan Harga Bahan Pokok di Pasar Karangayu Aman

Tekan Inflasi Jelang Iduladha, Plt Sekjen Kemendagri Minta Kepala Daerah Cek Harga Komoditas

Antisipasi Lonjakan Penumpang Libur Iduladha, KAI Tambah 18 Kereta Api

Berita Lainnya