Pend & Budaya

Kenalkan ke Generasi Muda, Ratusan Tosan Aji Dipamerkan di Kota Lama Semarang

Pend & Budaya

24 Agustus 2022 19:31 WIB

Tosan aji atau lebih dikenal dengan sebutan keris dipamerkan di Kota Lama Semarang, Rabu (24/08/2022). (Foto: Dok. solotrust.com/fajar)

SEMARANG, solotrust.com - Tosan aji atau dikenal masyarakat sebagai senjata keris dipamerkan di Gedung Monod DiepHuis, Kota Lama Semarang. Pameran digagas Pecinta Tosan Aji Semarang atau Peta Semar digelar selama tiga hari, mulai 22 hingga 24 Agustus 2022.

Pengurus sekaligus panitia acara Peta Semar, Jatmiko, mengatakan pameran bertujuan untuk melestarikan sekaligus mengenalkan senjata tradisional asal Jawa Tengah kepada generasi muda.



Selain itu, pameran juga sebagai sarana edukasi untuk menghilangkan kesan mistis terdapat di dalam keris maupun benda pusaka lainnya. Jatmiko menegaskan, keris bukanlah benda mistis seperti dipikirkan masyarakat selama ini.

"Tosan aji tidak seperti yang dibayangkan kaya gitu. Pameran ini juga mengedukasi bahwa tosan aji tidaklah benda mistik yang sering kali dihubungkan dengan klenik. Jadi kami juga ingin meluruskan pandangan seperti itu," ungkapnya kepada solotrust.com, Rabu (24/08/2022).

Dalam pameran, Peta Semar menggandeng sekira 80 kolektor tosan aji dari berbagai daerah di Indonesia, mulai dari Semarang, Solo, Yogyakarta, Malang, Blitar, Tulungagung, Surabaya, dan Jakarta.

Selain keris, terdapat benda pusaka lain dipamerkan, seperti pedang, tombak, badik, dan batu akik. Tak hanya pameran saja, benda-benda pusaka itu juga dibursa atau dijual kepada pengunjung.

Menurut Jatmiko, pelestarian benda pusaka seperti keris sangatlah penting. Terlebih pada 2005, UNESCO menetapkan keris sebagai benda Warisan Kecerdikan Budi Dunia Nonbendawi Manusia yang memiliki keunggulan estetika.

Diharapkan dengan adanya Pameran dan Bursa Tosan Aji ini para generasi muda dapat lebih bangga dan mencintai budayanya sendiri di tengah gempuran budaya asing.

"Kami mengedukasi remaja zaman sekarang untuk mencintai budaya sendiri yang sudah mulai hilang ini. Apalagi keris sudah masuk penghargaan UNESCO, maka jangan sampai diakui orang lain," ujarnya.

Munidi (48), kolektor tosan aji asal Semarang turut menghadiri undangan Peta Semar. Dalam pameran itu, ia membawa puluhan benda pusaka koleksinya, terdiri atas keris, tombak, dan badik.

"Ini kan juga nanti ada bursa juga. Harganya ya kisaran Rp160 ribu, Rp200 ribu, Rp300 ribu, bergantung dari umurnya," kata Munidi.

Sementara itu, salah satu pengunjung, Yudha (39), mengaku terkesan dengan pameran tosan aji. Menurutnya, tosan aji di pameran kali ini lebih banyak dan lebih komplet dari lainnya.

"Saya sering ke pameran kaya gini. Ke sini pengin lihat-lihat, tapi kalau nanti ada yang sreg dan cocok saya beli," pungkasnya. (fjr)

(and_)

Berita Terkait

Metro Park View Hotel Kota Lama Semarang Hadirkan Paket Buka Puasa Ramadan Nusantara

DPRD Kota Semarang Dukung Revitalisasi Pecinan

Rekomendasi 5 Tempat Wisata Populer di Semarang yang Wajib Kamu Kunjungi

Dinas Kebudayaan Yogyakarta Kenalkan Kota Baru di Kota Lama Semarang

Menteri Sandiaga: Kota Lama Semarang Bisa Jadi Percontohan dalam Pengembangan Parekraf

Jokowi: Kota Lama Semakin Baik Sedot Wisatawan

Ikut Nonton Bareng di Simpanglima, Wali Kota Semarang Apresiasi Perjuangan Timnas Indonesia

Gelar Nonton Bareng Timnas U-23, Pemkot Semarang Siapkan 3 Layar LED Videotron

Wali Kota Semarang Minta Gerakan Makan Ikan Gencar Dilakukan

Euforia Kelolosan Timnas di Piala Asia U-23 Terasa Sampai Balai Kota Semarang

Bawaslu Kota Semarang Gelar Rapat Evaluasi SDM Pengawas Pemilu

Wali Kota Semarang Raih Gelar Doktor Administrasi Publik di Undip

Kirab Budaya Jarwana, Manifestasi Kebhinnekaan Masyarakat 3 Etnis Kelurahan Jayengan Solo

Gelapkan Uang Negara, Pasutri Oknum Polisi di Blora Jalani Sidang Perdana

Gelapkan Uang Rp3 Miliar, Pasutri Oknum Polisi di Blora Ditahan

Plasma Darah Konvalesen, Pengobatan Efektif bagi Pasien Covid-19

Kenalkan ke Masyarakat Luas, Brotosuro Gelar Pameran Keris di Solo

Lestarikan Budaya, Panji Suko Gelar Pameran Keris Dalam Rangka Hari Pahlawan

Hari Pahlawan Nasional, Solo Grand Mall Gelar Pameran dan Edukasi Keris

Omah Lowo, Heritage Batik Keris Solo

Museum Hamong Wardoyo Boyolali Pemerkan Pusaka untuk Perlawanan Penjajah

Kenalkan ke Masyarakat Luas, Brotosuro Gelar Pameran Keris di Solo

Kirab Pusaka Bumikan Keris Indonesia, Ada Kiai Tengara Hibah Jokowi

6 Objek Wisata Museum Bersejarah di Solo yang Instagramable

Pemkab Demak Berharap Keunikan Tradisi Abon-abon jadi Daya Tarik Pariwisata

Berita Lainnya