DENPASAR, solotrust.com – Maskapai Garuda Indonesia membuka rute baru, penerbangan langsung (direct flight) Denpasar - Mumbai. Penerbangan yang dibuka perdana 23 April 2018 diharapkan mampu menggaet wisatawan India, mengingat besarnya potensi pasar.
Melansir laman resmi Kementerian Pariwisata, kemenpar.go.id, Sabtu (17/03/2018), sepanjang 2017, wisatawan asal India tumbuh fantastis 28,8 persen secara nasional. Jumlah riilnya mencapai 485.314 wisatawan. Angka itu naik 108.512 wisatawan dari 2016. Adapun dari jumlah itu, sebanyak 265.336 wisatawan atau 54,7 persen memilih Pulau Bali sebagai destinasi favorit.
Diakui General Manager Garuda Indonesia Bali, Joseph Saul, rute Denpasar - Mumbai PP sangat bagus. Potensi pertumbuhan wisatawan cukup besar, bahkan pasar India tak terpengaruh isu erupsi Gunung Agung. Tingkat kunjungan sangat stabil dan ini menjadi poin penting.
“Dengan membuka rute langsung ke India, kami berharap bisa lebih sukses. Kami memiliki target tinggi dan berusaha menambah jumlah kunjungan wisatawan dari India. Perhitungan sudah dilakukan,” ujarnya.
Deputi Pemasaran I Kementerian Pariwisata, I Gde Pitana, mengatakan penerbangan ini akan berdampak positif pada perekonomian. Dengan penerbangan langsung, banyak wisatawan India datang ke Bali.
“Selain Bali, destinasi lain di sekitarnya juga akan diuntungkan. India ini pasarnya besar. Masyarakat kelas menengah juga atasnya pun sangat banyak. Memang harus ada akses langsung untuk menarik mereka ke sini,” kata dia.
Setelah berada di Bali, wisatawan India diharapkan melancong ke destinasi lain seperti Banyuwangi, Nusa Tenggara Barat hingga Nusa Tenggara Timur. Apalagi kemampuan belanjanya cukup menjanjikan. Mereka rata-rata mengeluarkan bujet hingga USD904, terpaut USD115 dari wisatawan Tiongkok.
Garuda Indonesia sendiri telah menyiapkan dua skenario untuk poros Denpasar-Mumbai. Penerbangan periode pertama dilakukan Senin (23/04/2018) hingga Senin (28/05/2018). Selama periode ini, penerbangan dilaksanakan Senin dan Kamis. Maskapai akan menambah satu penerbangan lagi pada rentang Senin (28/05/2018) hingga Sabtu (27/10/2018). Pada periode kedua ini penerbangan dilayani tiga kali sepekan, yakni Senin, Kamis dan Sabtu.
Penerbangan dari Bali dilakukan pukul 15.40 WITA. Lalu, penerbangan dari Mumbai pukul 21.50 waktu setempat. Garuda rencananya mengoperasikan armada modern Airbus A330-200 Aircraft. Wisatawan bisa memilih dua kelas, bisnis dan ekonomi. Kelas bisnis tersedia 36 flat bed seats, sedang ekonomi tersedia 186 kursi dengan layout 2-4-2.
(and)