Solotrust.com - Seulgi Red Velvet akhirnya merilis teaser resmi untuk albumnya, Selasa (13/09/2022) pukul 12 KST setelah pekan lalu SM Entertainment mengabarkan rencana debut solo dirinya.
Dalam teaser bernuansa horor thriller ini, Seulgi berperan sebagai tokoh protagonis utama. Pada detik pertama teaser terdengar suara siulan dan seseorang yang sedang memotong kuku, yakni Seulgi yang sedang memotong kukunya di tepi kolam renang.
Dalam video berdurasi satu menit 27 detik juga menunjukkan beberapa adegan tampak horor, seperti Seulgi dikelilingi sejumlah murid, dua wanita sedang memakai penutup mata sambil duduk di tengah koridor, hingga gadis berpakaian putih sedang bermain ayunan sendiri.
Perpaduan suara latar misterius dan pencahayaan minim semakin menambah suasana horor pada teaser.
Tentu saja dengan rilisnya teaser ini membuat siapa saja yang menonton menjadi penasaran dan tak sabar untuk mengetahui album penuhnya, terutama reveluv (fans Red Velvet-red).
Menurut informasi sebelumnya, album Seulgi bertajuk "28 Reasons" akan rilis Oktober. So, jangan lupa untuk cek teaser dan nantikan informasi selanjutnya. (Akhrns)
(and_)