Serba serbi

5 Objek Wisata Solo yang Wajib Kamu Kunjungi saat Liburan Tahun Baru

Wisata & Kuliner

31 Desember 2022 22:01 WIB

The Heritage Palace di Honggobayan, Pabelan, Kartasura, Sukoharjo. (Foto: Instagram/@theheritagepalace)

Solotrust.com - Indonesia termasuk salah satu negara dengan kekayaan dan keragaman destinasi wisata. Salah satu daerah yang menjadi tujuan wisata adalah Kota Solo.

Nah, jika kalian suka travelling, namun belum tahu banyak tentang tempat wisata di Solo nggak ada salahnya buat baca artikel ini sampai tuntas. Di sini akan sedikit diulas beberapa objek wisata di Kota Bengawan yang menarik untuk dikunjungi.



Berikut lima rekomendasi tempat wisata di Solo dan sekitarnya, dirangkum dari berbagai sumber:

1. The Lawu Park

The Lawu Park adalah salah satu destinasi wisata yang ada di kawasan Soloraya, tepatnya berada di kaki Gunung Lawu Kabupaten Karanganyar.

Bagi kamu yang suka banget berwisata di tempat yang bertema alam, The Lawu Park merupakan salah satu rekomendasi menarik. Beberapa fasilitas ditawarkan tempat wisata ini sangat banyak, mulai dari hiking, forest walk, flying fox, dan juga sky walk.

Bukan cuma itu saja sebab kamu akan merasakan secara langsung betapa indahnya keindahan Gunung Lawu melalui The Lawu Park. Bahkan, kamu juga bisa mengabadikan momen secara langsung dengan background pemandangan sangat eksotis.

Harga tiket masuk The Lawu Park terbilang cukup terjangkau, yakni hanya Rp15 ribu. Namun untuk aktivitas outdoor harus membayar kembali secara terpisah dengan harga tiket masuk.

Sementara untuk jam operasional, The Lawu Park buka mulai pukul 09.00 hingga 18.00 WIB. Jadi, bila kamu pengin pergi ke tempat wisata The Lawu Park harus memerhatikan jarak dan waktu agar dapat berlama-lama di tempat wisata ini.

2. The Heritage Palace

The Heritage Palace bisa dibilang merupakan salah satu tempat wisata di kawasan Soloraya yang memiliki beberapa desain arsitektur sangat unik dan menarik. The Heritage Palace berlokasi di Honggobayan, Pabelan, Kartasura, Sukoharjo.

The Heritage Palace sudah dibuka sejak 9 Juni 2018. Tempat wisata ini menawarkan beberapa bangunan bersejarah, sepeti mobile legend, museum 3D hingga wahana omah walik. Harga tiket masuk di The Heritage Palace dibanderol sebesar Rp55 ribu saja.

Sementara untuk jam buka dibagi menjadi dua, yakni pada Senin hingga Kamis mulai pukul 10.00 hingga 18.00 WIB. Sementara untuk Jumat hingga Minggu dibuka pukul 09.00 hingga 21.00 WIB.

3.  Pandawa Water World

Wilayah Soloraya bukan hanya memiliki tempat wisata alam dan wisata bersejarah saja, namun juga mempunyai destinasi wisata air seperti Pandawa Water World. Objek wisata ini bisa kamu sambangi di kawasan Solo Baru, Sukoharjo.

Pandawa Water World merupakan salah satu tempat wisata air terbesar di Indonesia. Tempat ini memiliki 27 wahana air yang bisa kamu gunakan bersama keluarga.

Wisata Pandawa Water World buka setiap hari, kecuali Selasa. Sementara untuk jam operasional, pada hari biasa buka pukul 12.00 hingga 18.00 WIB. Adapun untuk akhir pekan atau hari libur, tempat wisata ini buka mulai pukul 08.00 hingga 18.00 WIB.

4. Museum Batik Danar Hadi

Rasanya kita sudah tidak begitu asing dengan batik dari Danar Hadi. Ketika kamu berada di Solo, jangan lewatkan kesempatan untuk mengunjungi Museum Batik Danar Hadi karena tempatnya cukup gampang ditemukan.

Museum Batik Danar Hadi tepatnya berlokasi di Jalan Brigjen Slamet Riyadi, Sriwedari No.261, Laweyan, Solo. Seperti namanya, museum ini akan menawarkan beberapa macam koleksi batik khas Indonesia, mulai dari batik klasik hingga kontemporer.

Tentunya Museum Batik Danar Hadi bisa menjadi rekomendasi wisata buat kamu saat berkunjung ke Solo.

5. Keraton Surakarta Hadiningrat

Jika kamu pengin berwisata ke Solo bertemakan sejarah, Keraton Surakarta Hadiningrat menjadi salah satu rekomendasi pas. Keraton Surakarta Hadiningrat tak hanya menjadi tujuan wisatawan domestik saja, namun juga banyak dikunjungi wisatawan mancanegara.

Keraton Surakarta Hadiningrat terbagi menjadi beberapa zona, mulai dari Alun-alun Lor, Alun-alun Kidur, Sasana Sumewa, Siti Hinggil Lor dan Kidul, Kamandungan Lor dan Kidur, Sri Manganti Lor dan Kedaton, serta Kamagangan.

Bukan hanya itu, Keraton Surakarta Hadiningrat juga memiliki museum di dalamnya. Museum ini menyimpan banyak sekali benda peninggalan sejarah kerajaan. (ysf)

(and_)

Berita Terkait

Disporapar Boyolali: Objek Wisata Jadi Penyumbang PAD Tertinggi

Wisata Baru Ngargoyoso Waterfall Diprediksi jadi Magnet Wisatawan saat Lebaran

Boyolali Tourism Festival Segera Digelar di Objek Wisata Indrokilo

Boyolali Bertambah Satu Objek Wisata Religi, Dilengkapi Replika Masjid Nabawi

Pesona Obelix Sea View, Objek Wisata Baru di Yogyakarta, Ini Harga Tiket Masuknya

Boyolali bakal Miliki Objek Wisata Religi Ala Mekkah

Persis Curi 3 Poin Penting dari Borneo FC, Lepas dari Zona Degradasi

ISI Solo Kukuhkan 2 Guru Besar, Berharap Seni Dapat Selalu Relevan Sesuai Zaman

Mahasiswa Solo Demo, Tuntut Pertanggungjawaban DPRD dan Suara untuk Seni Musik

Sambut Ramadan, Solo Paragon Hotel & Residences Hadirkan Nuansa Kuliner Khas Maroko

Swiss-Belhotel Solo Tawarkan Pengalaman Buka Puasa dengan Pemandangan Masjid Sheikh Zayed

Mayapada Group Teken MoU Hotel Management Agreement dan Technical Service Agreement dengan KHI Hotel Manajemen

Mau Liburan Nataru? BMKG: Cek Info Cuaca Sebelum Berpergian!

Rencanakan Liburan Nataru Menggunakan Kereta Api, Tiket Masih Tersedia

Aston Inn Pandanaran Semarang Gelar Lomba Mewarnai hingga Donor Darah

Kunjungan ke Monumen Pers Nasional Surakarta Meningkat Tajam Selama Liburan

Margot Robbie Pamerkan Baby Bump saat Liburan di Italia

Liburan Sekolah, Nava Hotel Hibur Anak-anak dengan Atraksi Sulap

Pesta Kembang Api Tahun Baru Imlek 2025 Sedot Antusiasme Warga Solo

Jelang Imlek 2025, Pernak-pernik Khas Tionghoa Ramai Diburu

Sambut 2025, The Alana Hotel & Convention Center Solo Perkuat MICE

Daop 6 Yogyakarta Catat Setengah Juta Penumpang KA Selama Libur Nataru

Jadwal Perjalanan KRL Solo-Yogyakarta Kembali Normal Mulai Hari Ini

Front One HK Resort Semarang Meriahkan Tahun Baru dengan Pesta Barbekyu

Berita Lainnya