Pend & Budaya

Mahasiswa Magang Unisri Ikuti Jelajah Nilai Tradisi dan Sejarah Mahesa Lawung

Pend & Budaya

10 Januari 2023 15:05 WIB

Mahasiswa magang Universitas Slamet Riyadi (Unisri) Surakarta mengikuti kegiatan Dinas Kebudayaan dan Pariwisata Kota Surakarta

SOLO, solotrust.com – Mahasiswa magang Universitas Slamet Riyadi (Unisri) Surakarta mengikuti kegiatan “Jelajah Nilai Tradisi dan Sejarah Mahesa Lawung” di Keraton Surakarta dan Alas Krendhawahana. Kegiatan ini merupakan bagian dari program Merdeka Belajar Kampus Merdeka (MBKM).

Sebagaimana diketahui, Merdeka Belajar Kampus Merdeka merupakan program kebijakan dari Menteri Pendidikan dan Kebudayaan pada 2020. Dengan adanya MBKM ini diharapkan dapat memunculkan paradigma baru di dalam pendidikan, termasuk pendidikan tinggi.



Terkait kegiatan penunjang pendidikan, Fakultas Ekonomi Universitas Slamet Riyadi Surakarta melaksanakan program magang kerja kali pertama pada 2017. Program ini bertujuan melatih mahasiswa agar dapat bekerja dan bersosialisasi dalam lingkungan kerja suatu instansi.

Kegiatan magang kerja ini dilakukan salah satu mahasiswa Program Studi Manajemen, Fakultas Ekonomi Unisri Surakarta, yakni Kristofer Abraham di bawah bimbingan Dosen Pendamping Magang (DPM) Fabiani Rengganesti Suripto.

Kegiatan ini dilaksanakan di Dinas Kebudayaan dan Pariwisata Kota Surakarta selama lebih kurang dua bulan, mulai 7 November hingga 23 Desember 2022. Magang dilaksanakan selama 8 jam per hari dan diberlakukan sistem lima hari kerja, yakni dari Senin hingga Jumat .

Kegiatan selama magang di Dinas Kebudayaan dan Pariwisata Kota Surakarta, di antaranya membantu dalam pengarsipan berkas dan ikut serta mengikuti rapat program kerja Dinas Kebudayaan dan Pariwisata Kota Surakarta, seperti lomba foto bangunan dan kegiatan Jelajah Nilai Tradisi dan Sejarah Mahesa Lawung.

Kegiatan lomba foto bangunan diadakan untuk umum dan dilaksanakan di Gedung Djoeang 45. Jelajah Nilai Tradisi dan Sejarah Mahesa Lawung merupakan salah satu upacara tradisi adat yang masih dilestarikan Keraton Kasunanan Surakarta Hadiningrat. Tahun ini, agenda tersebut berlangsung pada Senin (21/11/2022).

Upacara ini rutin diadakan setiap bulan bakda Mulud pada Senin atau Kamis, diawali dengan doa bersama di Sitihinggil kompleks Keraton Solo. Selanjutnya, para abdi dalem dan kerabat keraton membawa kepala kerbau berikut jerohannya ke Alas Krendhawahana di Gondangrejo, Karanganyar untuk dikuburkan.

Pada saat kegiatan upacara adat mahesa lawung, mahasiswa ikut serta dalam pelaksanaan dengan menggunakan beskap lengkap, serta membantu dalam dokumentasi kegiatan upacara adat.

(and_)

Berita Terkait

Berita Lainnya