Hard News

Aksi Polwan Cantik Ajak Masyarakat Matikan Lampu Saat Earth Hour

Jateng & DIY

24 Maret 2018 08:54 WIB

Sejumlah Polwan saat membentangkan spanduk ajakan mematikan lampu saat Earth Hour. (solotrust.com/dit)

SOLO, solotrust.com- Sejumlah polisi wanita (Polwan) dari Polresta Surakarta, telihat menghentikan laju kendaraan yang melintas, Jumat (23/3/2018) di kawasan Polresta Surakarta. Satu persatu kendaraan yang melintas pun berhenti.

Jika melihat kejadian ini, pasti yang ada dibenak anda, polisi sedang melakukan razia. Namun tidak begitu, para polwan cantik ini sedang melakukan sosialisasi dengan mengajak masyarakat untuk mematikan lampu selama satu jam, pada Sabtu (24/3/2018) malam nanti, pada moment Earth Hour.



Lampu mulai dimatikan pada pukul 20.30 WIB hingga 21.30 WIB. Dalam aksi tersebut, selain membentangkan spanduk, juga memberikan brosur kepada pengguna jalan.

”Walaupun mematikan lampu hanya satu jam, namun setidaknya membuat dunia lebih nyaman. Kami ingin menggugah kesadaran dari masyarakat,” jelas Kabag Sumda Polresta Surakarta Kompol Sis Raniwati kepada wartawan di sela kegiatan.

Selain itu, manfaat mematikan lampu selama satu jam, efeknya tidak dirasakan saat ini melainkan jangka panjang. Memang kalau hanya satu jam saja, menurutnya tak akan menghentikan pemasan global. Namun jika hal ini dilakukan secara berlanjut akan mengurangi pemanasan global. (dit)

(wd)