SOLO, solotrust.com - Kabar majunya Wali Kota Solo Gibran Rakabuming Raka ke kontestasi pemilihan gubernur (Pilgub) 2024 mendapat dukungan dari Ketua DPC Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDIP) Solo FX Hadi Rudyatmo. Namun menurutnya semua harus sesuai ketentuan partai.
Hal ini disampaikan FX Rudy di sela perayaan ulang tahun Ketua Umum PDIP Megawati Soekarnoputri di kediamannya, Senin (23/01/2023). Menurut Rudy, tiap kader ditugaskan partai harus siap ditempatkan di manapun.
"Kalau saya selaku kader partai, tiap kader yang ditugaskan ketua umum harus siap ditempatkan di manapun," ungkap dia.
Menurut Rudy, jawaban Gibran Rakabuming tepat saat menyatakan siap maju bila ditugaskan partai.
Sebagai informasi, Wali Kota Solo Gibran Rakabuming Raka sempat menyatakan diri untuk maju di Pilgub 2024 bila ditugaskan partai. Ia siap ditempatkan dalam pertarungan politik manapun, baik DKI Jakarta atau pun Jawa Tengah (Jateng).
"Tepat (jawabannya Gibran). Harus siap (ditempatkan di manapun)," ucapnya.
Lebih lanjut, Rudy mengaku siap memberi bimbingan dan masukan bila diminta. Namun bila tak diminta, pihaknya pun siap memberi komentar dan tanggapan.
"Makanya semua kader di Solo kalau minta (masukan), saya beri, tapi kalau sudah merasa pintar, kalau tidak minta (saran), baru saya peringatkan kalau ada kekeliruan," katanya.
Saat ditanya apakah Gibran Rakabuming lebih cocok berlabuh di DKI Jakarta atau Jawa Tengah, Rudy mengembalikan keputusan itu kepada ketua umum.
"Bergantung yang menugaskan, Mbak Mega mau menugaskan ke mana, Jateng atau DKI. Kalau menugaskan di DKI ya ke DKI, kalau Jateng ya Jateng," tukasnya. (riz)
(and_)