GROBOGAN, solotrust.com- Seorang pelaku diduga penyebar berita hoaks yang menyebabkan keonaran di wilayah Jawa Tengah, berinisial DCS (24) warga Dk. Madoh, Desa Bangsri, Kecamatan Geyer, Kabupaten Grobogan Ditangkap Polda Jawa Tengah.
Kabid Humas Polda Jawa Tengah Kombes Pol Iqbal Alqudusy mengatakan, pengungkapan berawal dari laporan yang masuk pada Jumat (10/2/2023).
Lebih lanjut, Kabid Humas menuturkan kronologis kejadian, Bahwa pada hari Rabu, tanggal 8 Februari 2023 sekira pukul 08.30 WIB di Kel. Lamper Tengah, Kec. Semarang Selatan, Kota Semarang, pelaku DCS mengirim pemberitahuan atau berita bermuatan Menghasut dan tidak benar melalui WA grup Arus bawah Grobogan dan GASAKS Grobogan untuk melakukan tuntutan keadilan atas pengrusakan sekretariat IKSPI Cabang Sragen.
"Kurang lebih 40 orang anggota grup melakukan konvoi dan membawa sajam serta dalam kondisi mabuk, sesampainya di dekat sekretariat IKSPI mereka diamankan oleh petugas gabungan dari Polda Jateng dan Polres Sragen, dan ditemukan 7 orang kedapatan membawa sajam," tuturnya.
Dari hasil pemeriksaan , anggota grup tersebut dihasut dan disuruh oleh DCS. Adapun Modus Operandinya adalah Mengirim pemberitahuan dan berita bohong melalui tulisan pesan WA Grup.
"Hasutan itu berisi menuntut keadilan atas perusakan yang terjadi di sekretariat sebuah perguruan beladiri di Sragen. Pesan WA tersebut mengakibatkan keonaran atau mengganggu ketertiban masyarakat," imbuhnya.
DCS kini masih dalam penyidikan petugas dan sudah di tetapkan sebagai tersangka, kini dia ditahan di Rutan Polda Jateng. Polisi Juga menyita barang bukti Sebuah ponsel merek Oppo warna putih, sim card serta screenshot pesan WAG yang dikirimkannya. (Vit)
(Wd)