Hard News

TGB Dukung Penuh Gibran Maju di Pilgub 2024

Jateng & DIY

23 Februari 2023 09:57 WIB

Wali Kota Solo Gibran Rakabuming Raka berpose bersama Tuanku Guru Bajang (TGB) dan keluarga di Rumah Dinas Loji Gandrung, Selasa (22/02/2023)

SOLO, solotrust.com - Ketua Harian Nasional DPP Partai Persatuan Indonesia (Perindo), Muhammad Zainur Majdi atau lebih dikenal sebagai Tuanku Guru Bajang (TGB) bertemu Wali Kota Solo Gibran Rakabuming Raka di Rumah Dinas Loji Gandrung, Selasa (22/02/2023).

Dalam perjumpaan ini, TGB secara terang-terangan memuji Gibran Rakabuming dan memberi dukungan penuh wacana maju di pemilihan gubernur (Pilgub) 2024, baik di DKI Jakarta atau Jawa Tengah. Ia menilai putra sulung presiden RI Joko Widodo punya rekam jejak yang dapat ditilik secara nyata.



"Kinerja itu bisa dilihat setelah beliau memimpin, ada hal-hal baru dalam pembenahan dan penataan. Selalu enjoyable, bisa dinikmati, menyenangkan," ungkap TGB usai bertemu Gibran Rakabuming.

Apalagi di usia Gibran Rakabuming masih terhitung muda, menurut TGB jalannya masih panjang. Jejak politiknya juga akan dilihat di masyarakat.

"Beliau punya lifespan yang masih panjang," ucapnya.

TGB berharap Gibran Rakabuming bisa menjadi pemimpin dengan ruang lingkup lebih luas. Sementara untuk wilayah pertarungannya, menurut TGB di mana pun bisa menjadi arena pertarungan sang wali kota.

"Kita harapkan beliau bisa menjadi pemimpin muda yang meretas jalannya untuk meluaskan kekhidmatan kepemimpinannya, bukan hanya di Solo, tapi ruang lingkup lebih luas lagi. Di mana saja cocok," kata dia.

TGB juga mendorong Gibran Rakabuming untuk maju dalam Pilgub. Menurutnya, paling penting untuk pemimpin adalah memiliki kedekatan dengan masyarakat. Ia menilai sosok muda itu sudah memiliki modal ini.

"Masyarakat harus dekat dengan pemimpin mereka. Kalau sudah bisa melaksanakan kepemimpinan dengan baik, seperti yang saat ini ditapaki beliau, maka sunnatullah-nya memang harus diluaskan supaya kemanfaatan yang lebih banyak," ujarnya.

Dalam pertemuan ini TGB datang bersama pihak keluarga. Sebelumnya, mantan gubernur Nusa Tenggara Barat (NTB) ini mengunjungi beberapa ikon baru di Kota Solo seperti Solo Safari dan Taman Pracima Pura Mangkunegaran.

"Terima kasih beliau sudah mengundang makan siang, makanannya istimewa," katanya.

Pertemuan berlangsung sekira satu jam. Sebelumnya, sejumlah tokoh politik nasional juga diundang makan siang wali kota.

Dalam rentang waktu dua bulan terakhir, Ketua Umum Partai Gerindra yang juga Menteri Pertahanan Prabowo Subianto, Ketua Umum Partai Golkar sekaligus Menko Perekonomian Airlangga Hartarto hingga Sekretaris Dewan Pertimbangan PSI yang juga Wakil Menteri Agraria dan Tata Ruang Raja Juli Antoni, dan beberapa tokoh lainnya bertemu Gibran Rakabuming. (riz)

(and_)

Berita Terkait

Berita Lainnya