Serba serbi

Belajar Self Love dari Buku, Ini 4 Rekomendasi yang Bisa Masuk List-mu

Serba serbi

23 Agustus 2023 15:05 WIB

Ilustrasi (Foto: Pixabay/Geralt)

Solotrust.com - Mencintai diri tidak serta merta datang begitu saja, tentunya kita harus terus belajar dari kehidupan. Ya, dari kehidupanlah kita bisa mendapatkan banyak pengalaman. Seperti kita tahu, pengalaman adalah guru terbaik.

Bicara tentang kehidupan, sebagian orang memang tak seberuntung berada di lingkungan yang mendukung untuk mencintai dirinya, bahkan dalam suatu keadaan memicu rasa benci, menyalahkan diri, dan perasaan ingin menghilang dari dunia. Berbagai macam emosi kompleks ini, ujung-ujungnya membuat orang merasa kehilangan arah.



Karena itulah, penting untuk belajar self love, suatu seni bertahan hidup. Dengannya, orang akan mendapat ketenangan karena telah mengetahui sumber kebahagian bukan berasal dari orang lain, melainkan ada pada diri sendiri.

Berikut beberapa buku rekomendasi untuk menemani perjalanan mencintai dirimu, dirangkum dari berbagai sumber.

1. Seni Mencintai Diri Sendiri

Seni Mencintai Diri Sendiri, buku karya Ipnu R Nugroho ini mengajarkan bila kita tidak bisa memperlakukan diri sendiri sebaik mungkin, bagaimana bisa memperlakukan orang lain dengan baik pula?

Di sini kita dijelaskan cinta selalu dimulai dari diri sendiri, bukan hanya memberikan pernyataan self-love itu penting, namun juga akan diberi pemahaman secara menyeluruh bagaimana mencintai diri setulus mungkin.

2. Am I There Yet?

Am I There Yet?ditulis Mari Andrew mengupas lika liku perjalanan menuju kedewasaan tak lepas dari ambisi, petualangan dan kehilangan. Karya ini dipenuhi pemandangan dan ilustrasi tentang cinta, persahabatan, rumah, karier, sakit hati sampai penemuan diri.

3. Milk & Honey

Milk & HoneyKarya Rupi Kaur adalah salah satu buku dari tulisan puisi-puisi indahnya sebagai penyair. Buku ini dapat menjadi teman penyembuh luka dari keadaan terpuruk, mengajari perjalanan bertahan hidup.

4. Siapa yang Datang Kepemakamanku Saat Aku Mati Nanti?

Buku Siapa yang Datang Kepemakamanku Saat Aku Mati Nanti? ditulis Kim Sang Hyun dan telah diterjemahkan ke dalam Bahasa Indonesia. Buku ini memotivasi untuk menjalani kehidupan lebih baik, menumbuhkan kekuatan dalam menjalani hidup dengan memaknai kehidupan.

Rasa sakit, bahkan putus asa yang bikin hidup terasa berat, mungkin saja juga sedang dialami  orang lain.

Nah, itu dia beberapa buku yang bisa jadi referensi dalam perjalanan self-love kalian. Tetap semangat ya!

(Kholidah Kurniasari)

(and_)