Hard News

Usai Serahkan Surat Pengunduran Diri, Gibran Kemasi Barang Pribadi di Kantor Wali Kota

Jateng & DIY

17 Juli 2024 19:07 WIB

Wakil Presiden (Wapres) terpilih Gibran Rakabuming Raka mengemasi barang-barang pribadinya di kantor wali kota Solo

SOLO, solotrust.com - Wakil Presiden (Wapres) terpilih Gibran Rakabuming Raka mengaku akan pindah ke Jakarta usai mengajukan surat pengunduran diri sebagai Wali Kota Solo ke Kantor DPRD setempat, Selasa (16/07/2024).

Hal itu diungkapkan Gibran Rakabuming saat mengemasi barang-barang pribadinya di kantor wali kota Solo untuk ditempati Wakil Wali Kota Solo Teguh Prakosa yang akan menggantikan hingga masa jabatannya usai.



Sejumlah barang koleksi dan mainan putra-putrinya ia kemasi, seperti mobil-mobilan serta beberapa action figure. Kendati tak lagi berkantor di Balai Kota Solo, Gibran Rakabuming mengaku akan tetap mengawal pembangunan dan menyelesaikan urusannya yang masih belum selesai di Kota Bengawan.

"Saya masih di Solo untuk mengawal sampai surat keputusan dari pak mendagri mundur," imbuhnya.

Selanjutnya, Gibran Rakabuming juga akan 'berbelanja masalah' di daerah-daerah 3T (tertinggal, terdepan, dan terluar) serta Ibu Kota Nusantara (IKN) sebelum masa pelantikan presiden dan wakil presiden terpilih.

"Saya mungkin di jeda waktu tiga bulan ini mungkin lebih banyak ke belanja masalah, terutama ke tempat-tempat yang belum saya kunjungi atau pun ke tempat yang pernah saya kunjungi. Jadi fokusnya nanti lebih ke belanja masalah, bukan pilkada, Jakarta dan lokasi-lokasi lain, terutama di luar Jawa. IKN prioritas," tukasnya. (add)

(and_)

Berita Terkait

Berita Lainnya