KARANGANYAR, solotrust.com - Lembaga Pendidikan Pondok Pesantren (LP2 PP) Muhammadiyah mengadakan Kemah Santri Muhammadiyah (KSM) di Kampoeng Karet, Karanganyar, Jawa Tengah. Kegiatan dalam rangka memperingati Hari Santri Nasional ini berlangsung selama tiga hari, Minggu hingga Selasa (20-22/10/2024).
KSM kali ini memiliki nilai istimewa karena merupakan KSM Tingkat Nasional pertama diselenggarakan LP2 PP Muhammadiyah. Menurut Wakil Sekretaris II LP2 PP Muhammadiyah, Soemanto, salah satu tujuan utama dari KSM Tingkat Nasional ini adalah untuk memperkuat dan mengokohkan tali silaturahim antarpesantren Muhammadiyah dan Muhammadiyah/‘Aisyiyah Boarding School (MBS/ABS) se-Indonesia.
“KSM 2024 ini menjadi momentum penting untuk mempererat hubungan antarlembaga pendidikan di bawah naungan Muhammadiyah, sekaligus memupuk semangat kebersamaan,” ujarnya
KSM diikuti 1.250 peserta dari berbagai Pesantren Muhammadiyah dan MBS/ABS di Indonesia. Beragam kegiatan digelar selama kemah, di antaranya berbagai perlombaan keagamaan, di antaranya Musabaqah Hifdzil Quran (MHQ) 5 Juz untuk tingkat SMA/MA/SMK dan 3 Juz untuk tingkat MTs/SMP dan Musabaqah Tilawatil Quran (MTQ) untuk semua jenjang.
Selanjutnya Musabaqah Fahmil Quran (MFQ) untuk tingkat SMA/MA/SMK, Musabaqah Hifdzil Hadist (MHH) untuk Hadits Al-Arbain tingkat MTs/SMP, Musabaqah Qiraatil Kutub (MQK), serta pidato dalam Bahasa Arab dan Inggris.
"Selain itu ada Lomba Film Pendek bertema 'Menjaga Moral Bangsa' untuk SMA/MA/SMK, Call for Paper untuk jenjang SMA/MA/SMK, dan Lomba Baris-Berbaris Variasi untuk tingkat MTs/SMP," papar Soemanto
Selain perlombaan, KSM juga menghadirkan Seminar tentang pesantren serta diakhiri Resepsi Hari Santri Nasional. Kegiatan ini dihadiri para tokoh penting, seperti Ketua Umum PP Muhammadiyah Haedar Nashir, Ketua PWM Jawa Tengah Tafsir, Ketua LP2M Maskuri.
"Dengan agenda beragam dan kehadiran tokoh-tokoh nasional, KSM 2024 diharapkan dapat memberikan dampak positif dalam memajukan pendidikan pesantren di Indonesia dan menginspirasi generasi muda santri untuk semakin berperan aktif dalam menjaga moral bangsa," ungkapnya.
Sementara itu, Pj Bupati Karanganyar, Timotius Suryadi berharap Karanganyar memberi kenangan indah pada seluruh santri peserta kegiatan.
"Semoga kunjungan ke Karanganyar ini menjadi kenangan indah seumur hidup. Nikmati dan berbahagialah selama di Karanganyar. Kami siapkan tempat-tempat wisata yang bisa dikunjungi di sela kegiatan," pungkasnya. (joe)
(and_)