Hard News

Semangat Melayani Umat, Nyanyikan Jingle CTC Jawa Tengah di Upacara HAB 79 Kemenag

Jateng & DIY

3 Januari 2025 16:22 WIB

Jingle CTC Jawa Tengah dinyanyikan dengan meriah di upacara peringatan Hari Amal Bakti (HAB) ke-79 Kementerian Agama RI di jajaran wilayah Kanwil Kemenag Jateng, Jumat (03/01/2025). (Foto: Dok. Istimewa)

SEMARANG, solotrust.com – Gempita kerukunan di Jawa Tengah terus digaungkan. Inovasi Kemenag Jateng memperkenalkan pengembangan program Merah Marun dengan mengoptimalkan pelayanan di Kantor Urusan Agama (KUA).

Center of Tolerance and Collaboration (CTC) dibuat dengan harapan dapat mendukung program pemerintahan Presiden RI Prabowo Subianto, tertuang dalam Asta Cita. Jingle CTC Jawa Tengah dinyanyikan dengan meriah di upacara peringatan Hari Amal Bakti (HAB) ke-79 Kementerian Agama RI di jajaran wilayah Kanwil Kemenag Jateng, Jumat (03/01/2025).



Dinyanyikan aparatur sipil negara (ASN) Kemenag Kabupaten Boyolali lintas agama yang serentak mengenakan seragam dan bertopikan HAB 79. Mengedepankan semangat cinta Kementerian Agama, jingle CTC Jawa Tengah dinyanyikan dengan merdu.

Berikut lirik lagu dari jingle CTC Jawa Tengah:

Kami ASN Kementerian Agama dengan sepenuh jiwa.

Segenap daya upaya demi umat sejahtera.

Bangga melayani bangsa.

Kementerian Agama RI, hadir berkhidmat untuk negeri.

Sinergi, kolaborasi, moderasi, toleransi.

Majulah Ibu Pertiwi.

Kami ASN Kementerian Agama selalu berinovasi.

Suguhkan harmonisasi, siapkan generasi yang tangguh nan berprestasi.

CTC menjadi wadah kemitraan dalam rangka mewujudkan kolaborasi secara terpadu dengan kementerian, lembaga, institusi, Badan Usaha Milik Negara (BUMN), serta korporasi, dan masyarakat profesional.

Tersebar di 35 kabupaten dan kota, CTC pada KUA Revitalisasi akan dilaksanakan penyuluhan hukum dari para advokat, penyuluhan moderasi beragama oleh penyuluh lintas agama, penyuluhan pada enam agama, pendampingan korban kekerasan, penyuluhan kesehatan, penyuluhan pengembangan usaha mikro, kecil, dan menengah (UMKM), penyuluhan perizinan produk halal, informasi pelaksanaan haji, informasi pendidikan dan informasi program pemerintah serta isu faktual lainnya.

(and_)