SOLO, solotrust.com - Sebanyak 500 sepeda motor dari program mudik gratis Kementerian Perhubungan dan Dinas Perhubungan Provinsi Jawa Barat, telah tiba di Terminal Tipe A Tirtonadi Solo, Minggu (10/6/2018).
"Mereka tiba sekitar pukul 03.30 WIB dengan diangkut 18 truk, lalu kita tempatkan di sebelah timur di dalam areal terminal, dan harus segera dibongkar," ujar Koordinator Terminal Tipe A Tirtodadi Joko Sutriyanto kepada wartawan, Minggu (10/6/2018).
Pantauan solotrust.com, hingga Minggu siang sejumlah petugas masih tampak membongkar dan menurunkan sepeda motor dari atas truk pengangkut.
Joko mengatakan, motor-motor itu diturunkan sesuai dengan nomor pendaftaran kendaraan, berupa stiker berwarna putih hijau.
"Nantinya penumpang yang hendak mengambil kendaraan bisa menunjukkan tiket bus yang mereka tumpangi beserta STNK kendaraan," terangnya.
Dirinya menambahkan, akan ada dua tahap kedatangan truk pengangkut sepeda motor mudik gratis. Kedatangan tahap kedua akan tiba sebanyak delapan truk yang mengangkut ratusan sepeda motor.
Lanjutnya, pemudik motor ini juga akan mendapatkan fasilitas bensin sebanyak 1 liter, pasalnya saat diangkut dari Jakarta, BBM dalam kondisi dikosongkan.
"Nantinya dari sini (terminal) kita beri bensin 1 liter, kemudian jika dirasa kurang bisa ditambah diisi di SPBU terdekat," ujar dia.
Di samping itu, Joko memperkirakan penumpang program mudik gratis akan tiba secara bertahap pada malam nanti atau Senin (11/6/2018) dini hari.
"Untuk kedatangan peserta mudik gratis hari ini akan tiba dua atau tiga tahap, kedatangannya diperkirakan nanti malam, namun kita belum berani memastikan, sebab menyesuaikan situasi di perjalanan," ujarnya. (adr)
(way)