BOYOLALI, solotrust.com- Memasuki H-4 lebaran Senin (11/6/2018), arus mudik yang melewati Gerbang Tol (GT) Colomadu terpantau masih lancar meski ada kenaikan jumlah volume kendaran.
Di GT Colomadu yang masih beroperasi secara fungsional ini sejumlah kendaraan roda 4 dengan plat luar Kota Solo mulai mendominasi, baik masuk maupun keluar tol.
Petugas di Gerbang Tol Colomadu Atika mengatakan, sejak dibuka hari Jumat (8/6/2018) kemarin, jumlah kendaran yang melintas semakin bertambah, namun begitu masih fluktuatif dan belum terjadi kepadatan lalu-lintas.
“Kalau jumlahnya masih fluktuatif mas, tapi memang sudah didominasi plat luar kota.” Jelas Atika
Sementara itu dari pantauan Solotrust.com di lapangan pada Senin siang pukul 11.00 WIB, sebanyak kurang lebih 800 kendaraan terpantau keluar maupun masuk di gerbag tol ini. Kebanyakan pemudik yang masuk ke Gerbang Tol Colomadu rata-rata hendak menuju ke kota-kota di Jawa Timur, seperti Ngawi dan Pacitan.
Data kendaraan yang melintas di GT Colomadu
Sabtu 9 Juni 2018
Keluar Tol 6.204 kendaraan
Masuk Tol 5.171 kendaraan
Minggu 10 Juni 2018
Keluar Tol 6.324 kendaraan
Masuk Tol 5.311 Kendaraan
(wd)